Viral: Angkut Gerobak Cilok, Satpol PP Dicekik dan Dikepung Warga

- 19 Juli 2021, 11:42 WIB
tangkapan layar aksi penyerangan terhadap Satpol PP
tangkapan layar aksi penyerangan terhadap Satpol PP /Instagram @explore_siantar/

PRIANGANTIMURNES-Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan sekumpulan warga mengerumini mobil petugas Satpol PP.

Berdasarkan keterangan pada video tersebut, aksi warga menghadang Satpol PP tersebut terjadi di Taman Bunga, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara.

Diunggah akun @explore_siantar, terlihat warga mengerumuni mobil petugas Satpol PP yang melintas di salah satu sudut jalan kawasan perkotaan.

Di tengah sahutan dan teriakan massa, seorang warga pengendara sepeda motor turun dan menghampiri petugas Satpol PP yang memegang kemudi mobil.

Baca Juga: Jelang Hari Raya Idul Adha, 5 Artis Ini Borong Sapi Jumbo Untuk Berkurban

Pria berhelm biru tersebut tampak mencekik dan mengguncang-guncang petugas Satpopl PP. Diduga, tindakan emosional tersebut karena laju mobil hampir menyerempet motor warga tersebut.

Beruntung, aksi si pria ini dihalau anggota Satpol PP lainnya.

Tak sampai di situ salah seorang warga lain yang tersulut emosi memukul spion mobil hingga patah.

Mobil pun kemudian melaju kencang setelah kerumunan terbuka.

Baca Juga: Materi Khutbah Idul Adha 1442 H/2021 untuk Sholat Idul Adha di Rumah (Resmi Kemenag)

Namun begitu, akibat sentakan yang tiba-tiba, salah satu gerobak cilok hasil razia terjungkal dari bak mobil.

Bakso cilok panas tumpah dari dandang dan berceceran di tengah jalan.

Pemandangan tersebut sontak menyulut emosi warga. Salah seorang warga pun berlari mengejar mobil tersebut.***
 

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x