Heboh, Pengungsian Korban Gunung Semeru Malah Dijadikan Tempat Syuting, Warganet Kecewa

- 23 Desember 2021, 06:07 WIB
Porses syuting sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda di tempat pengungsian korban  Semeru tuai kecaman
Porses syuting sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda di tempat pengungsian korban Semeru tuai kecaman /Instagram @lumajang.ku/

PRIANGANTIMURNEWS- Sebuah video beredar di media sosial, memperlihatkan kegiatan para kru sinetron telah melakukan shoting di tempat pengungsian korban Gunung Semeru.

Video tersebut mendapatkan kecaman dari masyarakat setempat, hingga akhirnya viral.

Diketahui, judul sinetron tersebut adalah 'Terpaksa Menikahi Tuan Muda (TMTM)'.

Baca Juga: Menteri Keuangan Sri Mulyani Sebut Pajak yang Dibayarkan Kembali ke Rakyat

Sebagaimana dikutip priangantimurnews.com dari Instagram @lumajang.ku, pada Kamis 23 Desember 2021, terlihat sebuah video yang memlerlihatkan sejumlah pemain sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda menggelar syuting di dekat tenda-tenda pengungsian.

Menurutnya, kegiatan syuting tersebut sangat tidak etis, karena disaat para tim masih melakukan proses evakuasi korban, tim dari TMTM malah datang hanya untuk syuting.

"Lumajang masih dalam suasana berkabung. Mayat saudara-saudara kita yang terkubur material Semeru masih dalam harapan bisa ditemukan. Tim Anda datang ke pengungsian hanya untuk shooting film," tulis keterangan video.

Baca Juga: Kemenaker Apresiasi Gubernur Tetapkan UM Berdasarkan PP 36

"Ditambah lagi aktor dan aktrisnya beradegan pelukan di depan anak-anak. Sungguh sangat menyakiti hati kami," lanjut keterangan.

Halaman:

Editor: Rahmawati

Sumber: Instagram @lumajang.ku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x