Kejahatan Jalanan di Kawasan Flyover Kiaracondong Kota Bandung, Korban Alami Luka-luka

- 26 Januari 2023, 16:06 WIB
Potret detik-detik korban pembegalan di flayover Kiaracondong.
Potret detik-detik korban pembegalan di flayover Kiaracondong. /Tangkapan layar YouTube Forum Keadilan TV/


PRIANGANTIMURNEWS - Kejahatan jalanan berupa pembegalan kembali terjadi di Kota Bandung tepatnya di kawasan flyover Kiaracondong.

Aksi kejahatan jalanan tersebut disebutkan terjadi pada Selasa, 24 Januari 2023. Dimana terduga pelaku kekerasan berjumlah beberapa orang dengan membawa senjata tajam.

Kejadian tersebut sempat terekam oleh pengendara yang sedang melintas.
Dalam video yang beredar terlihat korban sempat melakukan perlawanan hingga akhirnya terduga pelaku kabur dengan meninggalkan motornya.

Baca Juga: Profil Rezaldi Hehanusa Pemain Baru Persib Bandung, Pernah Jadi Musuh Bobotoh

Sedangkan korban mengalami luka sayatan di beberapa bagian tubuhnya.
Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke Polsek Kiaracondong.

Dikutip Priangantimurnews.com dari PRFM News bahwa Kapolsek Kiaracondong Kompol Deden Deni Kuswendi mengatakan bahwa peristiwa tersebut memang benar terjadi.

Ia mengatakan bahwa pihaknya tengah melakukan Penyelidikan atas kasus tersebut.

Kami sudah melakukan penyelidikan, pelaku sudah tergambar, katanya saat dikonfirmasi via pesan singkat.***

Baca Juga: 3 Parpol Resmi Dukung Anies Baswedan Sebagai Calon Wapres, Ini Daftarannya

Editor: Sri Hastuti

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x