Dalam 1 Hari IDI dan Polres Tasikmalaya Kota Kejar Target 1000 Vaksin untuk Usia 12-17 Tahun

- 27 Juli 2021, 19:55 WIB
IDI dan Polres Tasikmalaya Kota Gelar vaksinasi usia 12-17 tahun.
IDI dan Polres Tasikmalaya Kota Gelar vaksinasi usia 12-17 tahun. /PRIATIM PRMN/EDI MULYANA/

PRIANGANTIMURNEWS- Ditengah pandemi Covid-19 dan penerapan, disiplin PPKM Darurat level 4. Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kota Tasikmalaya kolaborasi bersama Polres Tasikmalaya Kota, Dinas Kesehatan dan Iday menggelar vaksinasi usia 12-17 tahun.

Ketua Ikatan Dokter Indonesia, Poral Silumi mengatakan, kegiatan vaksinasi disambut antusias oleh para peserta yang didominasi oleh para pelajar. Kalau melihat kondisi seperti ini tingkat kesadaran anak anak untuk divaksin sudah mulai membaik.

"Untuk vaksinasi mulai usia 12-17 tahun ini tahap pertama sekaligus dosis pertama kita siapkan 1000 dosis. Tema 1000 vaksinasi gebyar usia 12 - 17 tahun ini diambil dari tema Hari Anak Nasional," kata, Polar kepada priangantimurnews.pikiran-Rakyat.com di Graha Asia Selasa 27 Juli 2021.

Baca Juga: Percepatan Vaksinasi Covid-19 Sasar Daerah Pelosok Langkaplancar Pangandaran

Ketua IDI Cabang Kota Tasikmalaya, Polar menyebutkan, target percepatan vaksinasi di usia 12 -17 tahun ini akan mempercepat angka pengurangan dan penurunan kasus penularan Covid yang saat ini di Kota Tasikmalaya sedang mengalami peningkatan.

Tentunya dengan adanya vaksinasi mulai usia 12 -17 tahun ini merupakan langkah dan upaya untuk menurunkan angka covid.

Selain itu yang harus kita lakukan sekarang ini adalah bagai mana caranya untuk bisa mengedukasi masyarakat agar lebih memetuhi dan disiplin tentang penerapan protokol kesehatan 3M, 5M dan vaksinasi yang sekarang sedang dilakukan.

Baca Juga: Oki Setiana Dewi Panik, Anaknya Khadeejah Masuk IGD Terkena Pecahan Kaca

"Kalau kita melihat atau berkacamata dari negara maju yang sekarang sudah berhasil mengatasi Covid meski pun dari sanah sinih muncul varian baru. Namun paling inti adalah dua hal protokol kesehatan dan vaksinasi. Prokes mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas diluar rumah. Vaksin Sinovak ini pun merupakan langkah antisipasi melonjaknya kasus covid," ujarnya.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x