Buat SIM C Lebih Mudah, Polres Tasikmalaya Tindak Lanjut Perubahan Track Uji SIM C

- 11 Agustus 2023, 09:30 WIB
/

Lanjut, Abdhi, untuk materi ujian praktek SIM lapangannya, tidak seperti yang sebelumnya. Dari mulai jarak ataupun luas lintasan yang dahulunya hanya satu setengah kendaraan, saat ini diperlebar menjadi dua setengah ukuran kendaraan.

Materi pada lapangan uji praktek SIM golongan C kali ini hanya terdapat trek lurus, pengereman, putar balik ataupun u-turn, sedangkan ujian trek angka 8 diganti menjadi huruf S dan materi jalur zig zag juga dihilangkan.

Baca Juga: Mau Bikin SIM? Simak Syarat Perpanjang SIM Tahun 2023

"Imbas perubahan ujian praktek SIM C  ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Kesadaran warga untuk membuat sim mulai meningkat. Salah satu indikasinya, pemohon SIM C naik 30 sampai 40 persen dibanding sebelumnya,"ujar, AKP Abdhi.

Menurutnya, terkait antusiasme pemohon SIM C ada peningkatan. Kenaikannya 30 sampai 40 persen.

Adanya perubahan track ujian praktek pembuatan SIM C juga mendapat tanggapan dari salah satu pemohon SIM golongam C, Fadil Nugraha (19).

Fadil Nugraha warga Desa Cintaraja, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menyebutkan pengalamanya ikuti ujian praktek pembuatan SIM C. 

"Dengan aturan baru ujian untuk dapat SIM C lebih mudah. Namun tetap kualitas kopetensjnya terjaga,"kata Fadil kepada para wartawan di Mako Polres Tasikmalaya.

"Terima kasih kepada petugas setempat yang memberi kemudahan ujian praktek pembuatan SIM C,"kata, Fadil.

Fadil menambahkan, betul saat ini caranya juga sudah diubah, tetapi tidak keluar dari aturan-aturan. Namun sejauh ini sih, tidak ada yang sulit terkait ujian praktek SIM.***

Halaman:

Editor: Muh Romli


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah