FC Basel Merasa Tertipu Seperti Telah Merekrut Kembaran Mohamed Salah, Akhirnya Ternyata...

- 4 Mei 2022, 14:09 WIB
Ilustrasi Kembaran Mohamed Salah./Instagram @ahmedbahaa87
Ilustrasi Kembaran Mohamed Salah./Instagram @ahmedbahaa87 /

PRIANGANTIMURNEWS - Sempat diragukan pada mulanya, namun Salah membuktikan potensinya.

Sayang karir di Chelsea tidak berjalan mulus hingga sempat dipinjamkan ke Fiorentina dan AS Roma.

Dan setelah dibeli Liverpool, ia kini benar-benar membuktikan bahwa ia layak menjadi salah satu pemain terbaik dunia.

Baca Juga: Begini Alasan Mengapa Ukraina Sangat Ingin Bergabung dengan Uni Eropa

Banyak yang menyebut Mohamed Salah adalah salah satu pemain terbaik di dunia saat ini, sesuatu yang sepertinya tidak terpikirkan ketika dia masih muda datang dari Mesir untuk bergabung dengan Basel pada Juli 2012.

Tidak ada kesan pertama yang mengesankan. Salah sangat buruk dalam sesi latihan pertamanya untuk klub Swiss tersebut sehingga rekan satu tim dan manajemen bahkan mengira mereka mungkin secara tidak sengaja justru merekrut saudara kembarnya.

Seharusnya ini dapat dimaklumi karena itu adalah hari pertama Salah di luar negara asalnya, Mesir di mana dia sebelumnya bermain untuk Al Mokawloon.

Baca Juga: Berita Transfer Liga 1 2022: Rifal ke PSIM, M.Ridwan Bertahan, Ramai Rumakiek dan Saddam Gaffar ke Persib

Usianya pun baru 20 tahun saat itu, namun segalanya menjadi jelas dalam beberapa hari berikutnya dengan apa yang ditunjukkan oleh Salah.

Selama satu setengah musim, Salah memberikan 20 gol dan 17 assist dari 79 pertandingan untuk Basel.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @olahbolacom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x