Gol Ryan Fraser Striker Newcastle United Dianulir Hanya karena Offside Secuil!

- 1 September 2022, 20:23 WIB
  Ryan Fraser, saat mengecoh dua bek Liverpool lalu menjebol gawang Alisson Becker.Namun gol dianulir karena offside/Instagram @Newcastle United
 Ryan Fraser, saat mengecoh dua bek Liverpool lalu menjebol gawang Alisson Becker.Namun gol dianulir karena offside/Instagram @Newcastle United /

PRIANGANTIMURNEWS - Newcastle United menelan kekalahan pahit 1-2 dari Liverpool di pekan kelima Premier League 2022-2023.

Andai gol Alexander Isak di babak kedua tidak dianulir oleh wasit, mungkin ceritanya berbeda.

Newcastle unggul lebih dulu di menit ke-38 lewat sepakan Isak usai menerima umpan dari Sean Longstaff.

Baca Juga: Meski Liverpool Kembali Menang, Jurgen Klopp Belum Puas dengan Tim Asuhannya

Skor tersebut bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, tepatnya di menit ke-55, Isak kembali mencetak gol.

Mendapat through pass dari Ryan Fraser, striker asal Swedia itu berlari menggiring bola, mengecoh dua bek Liverpool lalu menjebol gawang Alisson Becker untuk kedua kalinya.

Namun gol tersebut dinyatakan tidak sah oleh wasit Andre Marriner.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris dan Link Streaming Leicester City vs Manchester United Malam Ini

Hakim garis mengangkat bendera, tanda Isak sudah offside saat Fraser melepas umpan kepadanya. Video Assistant Referee (VAR) lalu mengonfirmasi keputusan itu.

Dalam tayangan ulang dan tangkapan layar, posisi kaki Isak sejajar dengan Joe Gomez selaku bek terakhir Liverpool.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: YouTube @kalla_sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x