FC Union Berlin Puncaki Bundesliga, Kisah Perjuangan Panjang dari Suporter, Pemain hingga Manajemen

- 22 September 2022, 09:28 WIB
Logo FC Union Berlin.
Logo FC Union Berlin. /wallpapercave.com

FC Union Berlin pernah terdegradasi pada tahun 2014 karena masalah finansial yang menerpanya.

Bahkan di musim tersebut, DFB (PSSI-nya Liga Jerman) menginginkan jaminan sebesar 1,47 juta Euro agar FC Union Berlin bisa tampil di Regional League (kompetisi bawah)..

Datanglah Dirk Ziggler yang sebagai pemilik baru dan menanggung sebagian besar jaminan kepada DFB.

Kemudian para suporter melakukan kampanye dengan kegiatan donor darah agar bisa memberikan sumbangan dana 1,47 juta euro tersebut.

Kemudian pada tahun 2008, DFB memberikan pernyataan kalau stadion FC Union Berlin tidak layak digunakan.

Baca Juga: Meski Latihan Berat, Pemain Persib Bandung Tetap Ceria di Bawah Asuhan Pelatih Luis Milla

Suporter kembali turun tangan dan sekitar 2500 orang turut merenovasi stadion tanpa adanya pamrih demi klub kebanggaannya.

Perjuangan mereka pun akhirnya membuat FC Union Berlin menjadi salah satu peserta di Bundesliga dan tahun ini tampil luar biasa.

Klub yang bermarkas di Stadion An der Alten Försterei ini mampu menghancurkan dominasi Bayern Munchen dan Borussia Dortmund.

Bahkan FC Union Berlin di Liga Jerman mampu menahan imbang penguasa Jerman, Bayern Munchen.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @foretzo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x