Tingkatkan Budaya Tradisional di Pangandaran, Kadispar Tonton: Kita Buat Kalender Event

- 24 Desember 2021, 15:27 WIB
Kadis Parbud Pangandaran Tonton Guntari saat ditengah-tengah para penari Sanggar Rengganis, Kamis 23 Desember 2021 malam.
Kadis Parbud Pangandaran Tonton Guntari saat ditengah-tengah para penari Sanggar Rengganis, Kamis 23 Desember 2021 malam. /PRMN/AGUS KUSNADI/

PRIANGANTIMURNEWS- Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran Tonton Guntari terpukau setelah melihat penampilan para penari tradisional dari sanggar Putra Rengganis di panggung terbuka Pondok Seni objek wisata pantai Pangandaran pada hari Kamis, 23 Desember 2021 malam.

Para penari sanggar Putra Rengganis yang masih berusia antara 4 hingga 15 tahun itu masih dibawah naungan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab Pangandaran yang sedang melakukan evaluasi.

Dalam kesempatan itu, dalam sambutannya, Tonton memberikan motivasi kepada para orang tua dan anak-anak sanggar tari Putra Rengganis mengajak untuk menjaga kelestarian budaya tradisional.

Penampilan penari sanggar Putra Rengganis Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pangandaran.
Penampilan penari sanggar Putra Rengganis Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pangandaran.

Baca Juga: Indonesia Mendapat Peluang Tawaran Dari PEA Untuk PMI

"Anak-anak ini merupakan garda terdepan dalam menjaga dan melestarikan budaya tradisional di jaman modern ini," kata Tonton.

Maka kata Tonton, Dinas pariwisata dan Kebudayaan memberikan ruang kepada warga di Kab Pangandaran agar putra-putrinya bisa mengembangkan bakatnya di sanggar Putra Rengganis untuk menjaga kelestariannya.

"Saya bukan ahli budaya, tapi saya tertarik dengan seni budaya tradisional. Apalagi setelah melihat penampilan para penari yang masih berusia dini atau anak-anak yang mampu menguasai berbagai tarian," ungkapnya.

Bahkan kata Tonton, untuk menambah daya tarik wisatawan, dirinya akan memasukan pegelaran seni budaya yang ada di Kab Pangandaran dalam sebuah kalender event di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x