Menjelang Lebaran, Harga Daging Sapi di Jakarta Mengalami Kenaikan, Bahan Pokok Lainnya Masih Terpantau Stabil

- 4 Mei 2021, 21:01 WIB
Ilustrasi Daging Sapi.
Ilustrasi Daging Sapi. /Pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS– Menjelang hari raya Iedul Fitri (lebaran) harga daging sapi di Jakarta mengalami kenaikan. Terpantau hingga hari Selasa, 4 Mei 2021 harga daging sapi terebut mencapai Rp 130.000 per kilogram (kg).

Kenaikan tersebut disampaikan Iqbal Akbarudin selaku Sekretaris Kota Jakarta Pusat saat melakukan peninjauan untuk memastikan ketersediaan dan kelayakan pangan untuk dikonsumsi masyarakat.

Pihaknya mengatakan bahwa kenaikan tersebut tidak terlalu signifikan, karena mengingat harga asal dan rata-rata daging sapi tersebut di sekitaran Jakarta.

Baca Juga: Yuk, Kenali Gejala Awal Kanker Paru-Paru agar Tetap Waspada

Iqbal juga mengungkapkan bahwa kenaikan tersebut bersifat sementara dan akan kembali normal, tergantung perkembangan dan kestabilan pasar lain.

“Ada sedikit (kenaikan), tetapi tidak banyak,” tutur Iqbal pada hari Selasa, 4 Mei 2021 seperti yang dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari laporan Antara.

“Conto daging sapi (asalnya) Rp 120.000, tapi mulai hari ini terjual Rp 130.000. Naik Rp 10.000, mungkin menunggu perkembangan pasar lai,” lanjutnya.

Selain itu, Iqbal juga menyebutkan bahwa harga bahan pokok lainnya seperti daging ayam, beras, gula, cabai, dan lainnya masih terpantau stabil.

Dari pemantauan melalui situs resmi Info Pangan Jakarta pada hari Selasa, harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Jakarta terbilang variatif.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x