Konser Seventeen 28 Desember Tetap Berlangsung Meski Hujan Mengguyur

29 Desember 2022, 17:59 WIB
Foto Seventeen Group. /

PRIANGANTIMURNEWS - Seventeen grup boyband asal korea tampil kali ke tiga di Indonesia selama tahun 2022.

Konser yang berlangsung pada Rabu malam, 28 Desember 2022 itu merupakan konser perdana diluar ruangan bagi seventeen di Indonesia.

Konser Seventeen yang di gelar di Jakarta tepatnya di Stadion Madya Gelora Bung Karno tersebut tetap berlangsung meriah meski hujan Mengguyur.

Baca Juga: HEBOH! Kenaikan Tarif PDAM di Kota Tasikmalaya Menuai protes

Di penampilan pertama hujan Mengguyur, Seventeen tetap bawakan lagu dengan judul "HOT" sebagai pembuka acara.

Para penggemar Seventeen atau yang kerap disapa CARAT, sebagian sudah bersiap dengan mengenakan jas hujan dengan berbagai macam warna.

Meski hujan mengguyur semakin deras, para CARAT tetap diam ditempat menikmati idol nya tampil di atas panggung.

Para personel boyband asal korea tersebut pun nampaknya sangat menikmati konser meski hujan tak kunjung berhenti.

Baca Juga: Mengejutkan, Septia Yetri Tiba-tiba Gugat Cerai Putra Siregar, Meski Masih Tinggal Serumah

Bahkan Mingyu, salah satu personel Seventeen ingin semua penggemar dan rekan-rekannya basah hingga konser berakhir.

Personel lain juga mengungkapkan jika penutup konser "BE THE SUN" ini merupakan kenangan yang luar biasa bagi mereka.

Meski lantai panggung licin akibat air hujan, mereka tetap berusaha tampil baik di depan para CARAT.

Baca Juga: Kasus Kematian Akibat Amoeba Pemakan Otak Pertama di Korsel, Kenali Sebab, Gejala dan Pengobatan!

Kemudian penampilan di akhiri dengan lagu "VERY NICE" yang sukses dibawakan Seventeen sebaga penutup.***

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Antaranews

Tags

Terkini

Terpopuler