Fakta Manga One Piece Chapter 1070: Penyergapan Vegapunk di Egghead Dimulai!

- 25 Desember 2022, 07:48 WIB
Vegapunk, Chesar, Qween, Judge, dan diduga Stussy (CP0)
Vegapunk, Chesar, Qween, Judge, dan diduga Stussy (CP0) /

PRIANGANTIMURNEWS- Petualang Luffy bersama dengan crew dalam mencari harta One Piece mulai memasuki fase puncak. Di chapter 1070 ini masih memasuki cerita arch awal di pulau Egghead, atau masa depan tempat para peneliti. Misi mereka saat ini hanya satu, menjaga ilmuwan jenius bernama  Vegapunk agar tetap hidup.

Di chapter 1070, dibuka dengan Sentomaru (angkatan laut sekaligus ilmuwan) yang berusaha melindungi Vegapunk, berhasil dilukai oleh Luccy (CP0 musuh yg pernah  Luffy). Hal tersebut bertujuan untuk mengambil otoritas kendali dari Seraphim (Robot Terkuat) yang telah diciptakan Vegapunk.

Saat Luccy hendak menyerangnya dalam upaya menghilangkan kesadaran Sentomaru si laki-laki kapak, tiba-tiba Luffy dengan wujud dewa nika mengubah mulutnya menjadi besar, menahan Lucy si Cheetah dan menyelamatkannya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Hari Ini 25 Desember 2022, Bahagia Asmara sedang Berapi-api, Pekerjaan Teratasi

Tentu saja Luccy menggerutu kesal dan balik menyerang Luffy. Namun yang terjadi Luccy malah dijadikan mainan oleh si kapten Luffy yang baru menjadi Kaisar Lautan (Yonkou). Serta kalah dalam satu pukulan telah.

Sentomaru kemudian meminta Luffy untuk segera pergi ke puncak Pulau Egghead dan memintanya untuk segera membawa Vegapunk pergi dari sana. Luffy, Chopper, Jinbei, Bonney dan Atlas (rusak) pun pergi menggunakan kereta cepat masa depan.

Dalam adegan lain, sebelum Luffy pergi ke atas. Ilmuwan yang terinspirasi dari Einstein itu menjelaskan, bahwa buah iblis yang bisa diciptakan hanya tipe Zoan saja. Semeptara untuk type Logia dalam penelitiannya selalu gagal dibuat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Hari Ini 25 Desember 2022, Kamu Sedikit Stress, Lakukan Yoga dan Meditasi!

Akan tetapi untuk tipe Paramecia, diungkapkan bahwa faktor penghambatnya hanyalah keturunan. Jadi Si Ilmuwan jenius itu mentransfusi darah asli pengguna Paramecia, kedalam darah hijau Sheraphim. Menjadikan mereka sebagai manusia terkuat.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x