Ternyata Jodoh Itu Tidak Selalu Cerminan Diri, Begini kata Setia Furqon Salah Seorang Founder Kelas Jodoh

- 22 Maret 2022, 15:59 WIB
Setia Furqon Lholid Founder Kelas Jodoh
Setia Furqon Lholid Founder Kelas Jodoh /Instagaram @Setiafurqonkholid/
PRIANGANTIMURNEWS - Jodoh adalah bagian dari takdir. Takdir yakni ketentuan Allah yang sudah ditetapkan semasa manusia masih berada di dalam rahim, seperti halnya rezeki dan maut. 
 
Jodoh kita sudah ditakdirkan oleh Allah, dan ia tidak akan kemana-mana. Tetapi jodoh tidak akan datang kalo tidak dicari.
 
Sama halnya dengan rezeki. Rezeki tidak akan kita dapatkan kalo tidak berusaha.
 
 
 
Berikut ini penjelasan mengenai jodoh tidak selalu cerminan diri:
1. Jodoh Itu sifatnya cerminan dari diri kita?
Sering saya sampaikan baik di Instagram atau ketika ngisi training bahwa yang namanya jodoh itu sifatnya cerminan dari diri kita.
 
Cerminan di sini maksudnya adalah laki-laki yang baik diciptakan untuk perempuan yang baik dan laki-laki yang keji diperuntukan pula untuk wanita yang keji sebagaimana dalam dalam Al-Qur'an surat An-Nur ayat 26.
 
2. "Oh nggak tuh..."
Tapi banyak juga yang bilang, "ah nggak tuh buktinya ada juga yang baik jodohnya sama yang bejat ataupun sebaliknya." Lantas apakah ayat ini salah? Jawabannya tentu tidak karena Alquran adalah firman Allah SWT yang Maha benar dan gak mungkin salah. Lantas bagaimana penjelasannya?
 
 
Masalahnya adalah dalam memahami suatu perkara kita nggak boleh menyimpulkan karena dari satu dalil tapi juga harus mencari qarinah atau dalil-dalil terkait perkara tersebut.
 
3. Ada Banyak Ayat Yang Bicara Yentang jodoh
Seringkali kita hanya fokus pada Al-Qur'an surat An-Nur ayat 26 padahal ada banyak ayat-ayat lain yang bicara tentang urusan jodoh dan hal lainnya.
 
Salah satunya surat al-furqon ayat 20 yang berbunyi, "dan kami jadikan sebagian kamu sebagai cobaan bagi sebagian yang lain. Maukah kamu bersabar dan tuhanmu Maha melihat."
 
 
4. Diuji Oleh Pasangan Kita Sendiri
Dari ayat ini kita bisa melihat bahwa bisa jadi kita diuji oleh sesama manusia lain tak menutup kemungkinan pasangan kita sendiri, tujuannya untuk menguji kesabaran kita.
 
So, bisa jadi Allah juga kasih pasangan bagi kita yang mungkin sifatnya belum baik dan masih banyak berubah, tujuannya tidak lain sebagai ujian bagi kita untuk bersabar. Bisa jadi dengan sabarnya kita itu bisa jadi jalan untuk meraih pahala dan surga-Nya Allah.
 
5. "Percuma Dong Memperbaiki Diri?"
"Loh kamu gitu percuma dong kita memperbaiki diri kalau ujung-ujungnya dapat yang nggak baik juga." Nah ini juga pemikiran yang keliru guys, karena? Yang namanya memperbaiki diri itu kewajiban dari Allah bukan cuma buat dapetin jodoh.
 
Dalam berbagai ayat Allah sudah menyampaikan kalau kita sudah diberikan jalan yang lurus, tinggal kita memilih mau menjadi hamba yang taat atau malah kufur terhadap Allah.
 
 
6. Memperbaiki Diri Itu Wajib
So udah jelas ya, intinya adalah dengan siapapun kamu menikah nanti itu adalah misteri, namun yang pasti ada lah kamu wajib memperbaiki diri dan mensolehkan diri agar apapun yang terjadi Kamu siap untuk menjadi hamba Allah yang bertakwa dan layak masuk surga-Nya Allah.
 
Itulah beberapa beberapa penjelasan mengenai jodoh bukan cerminan diri. Semoga anda cepat menemukan jodoh, halal sampai menikah.***
 
 
 
 
 
 
 

Editor: Muh Romli

Sumber: YouTube Setia Furqon Kholid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x