Kecelakaan Beruntun di KM 92 Tol Cipularang, Jalur ke Jakarta Sempat Mengalami Macet Total

27 Juni 2022, 08:41 WIB
 Tragedi kecelakaan tabrakan beruntun di tol cipularang./YouTube/ Miftah's TV /

PRIANGANTIMURNEWS - Kecelakaan beruntun melibatkan 17 kendaraan terjadi di tol Cipularang km 97 arah Jakarta.

Belum diketahui penyebab kecelakaan ini. Kecelakaan beruntun terjadi pukul 21.00 WIB Minggu 26 Juni 2022.

Kepala induk PJR Tol Cipularang AKP Benny Catur mengatakan petugas masih melakukan proses evakuasi.

Baca Juga: 17 Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang, 4 Orang Luka Berat

Saat ini masih proses evakuasi korban untuk jelasnya belum ada, perkiraan ada sekitar 17 kendaraan yang terlibat ujar Benny.

Benny mengatakan belum ada laporan korban jiwa dalam kecelakaan ini dia berharap tidak ada korban yang meninggal akibat kecelakaan.

Belum ditemukan atau laporan korban meninggal dunia mudah-mudahan tidak ada, ungkapnya.

Baca Juga: Hotman Paris Minta Maaf Soal Holywings, dan Akan Meneruskan ke Proses Hukum

Insiden ini menyebabkan lalu lintas ke arah Jakarta macet panjang, sementara itu belum diketahui penyebab kecelakaan.

Sebanyak belasan kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di KM 92 Tol Cipularang kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta Pada Minggu 26 Juni 2022 belum diketahui ada korban jiwa dalam insiden tersebut begitu juga penyebab kecelakaan.

Hanya saja ruas lajur tanpa hambatan dari Bandung menuju Jakarta yang menjadi tempat kejadian perkara TKP macet total.

Baca Juga: SAH, Adinda Azani Akhirnya Menjadi Istri dari Teman Kecilnya, Armand Zachary

Dari informasi sementara kecelakaan lalu lintas itu terjadi sekitar 21.00 WIB hingga pukul 22.40 WIB proses evakuasi masih berlangsung menyebabkan ruas Tol Cipularang macet total kendaraan mengular hingga belasan kilometer.

Sementara dari jalur sebaliknya Jakarta menuju Bandung ramai lancar. Sementara itu video kecelakaan ini juga viral di media sosial dalam video yang tersebar sejumlah kendaraan pribadi berserakan tak beraturan.

Mobil hancur di ruas tol tersebut terdengar juga sirine polisi dan tampak beberapa orang panik minta tolong di dalam video itu juga ada salah seorang wanita menjelaskan situasi kecelakaan.

Baca Juga: Komdis PSSI Umumkan Sanksi untuk Persib Pasca Kejadian Meninggalnya 2 Bobotoh, Berikut Hukuman Berat Persib

Dia menyebut jika ada 15 kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun dan penyebabnya adalah mobil yang mengalami rem blong.***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: youtube Miftah's TV

Tags

Terkini

Terpopuler