Mobil Pick Up  yang Membawa Ratusan  Liter BBM Terbakar, Dua Mobil Damkar Dikerahkan

25 September 2022, 23:08 WIB
BPBD dan Polisi melakukan pemadaman kebakaran mobil Pick UP yang terbakar /Edi Mulyana/Priangantimurnews


PRIANGANTIMURNEWS - Mobil pick up yang terbakar di sekitar pasar burung Kota Tasikmalaya diduga sedang membawa bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 8 jerigen masing-masing ukuran 25-30 liter.

Menurut keterangan salah satu saksi Dadan Firmansyah (38) mengaku mobil Pick Up sebelum terbakar memang mogok mesinnya.

Saat itu Dadan mengiangatkan karena mobil sedang membawa BBM, maka ia mengingatkan sopirnya agar mobil jangan distater.

Baca Juga: Mantan Pemain Satu Ini Dirindukan Bobotoh Persib Bandung, Diminta Balik Lagi ke Maung Bandung

"Setelah itu saya beritahu jangan distarter, karena yang dibawanya di belakang bak membawa bensin sebanyak kurang lebih 8 jerigen BBM."kata Dadan kepada PRIANGANTIMURNEWS.pikiran-rakyat.com Minggu 25 September 2022.

Awal mula sebelum mobil pick Up SS bernomor polisi D 8726 XF kebakaran oleh pengemudinya diprelok karena kondisi mobil tidak hidup.

"Setelah terjadi kebakaran saya dan sopir dan kernet mobil Pick Up turut berupaya memadamkan api dengan alat seadanya."kata Dadan.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Mobil Pick Up di Pasar Burung Kota Tasikmalaya Ludes Terbakar

Dadan menyebut, diperkirakan dari 8 jerigen Bahan Bakar Minyak (BBM) per jerigennya kurang lebih 25 - 30 liter.

"Untung sopir dan kernet yang terlihat panik menyelamatkan diri. Memang sebelumnya sopir dan kernet berdiam diri. Namun saya panggil panggil akhirnya menyelamatkan diri."ujar Dadan.

Dadan menyebut, saat kejadian dan telah menyelamatkan diri, sopir dan kernet lari tidak ada ditempat.

Baca Juga: Ini Alasan Pratama Arhan Menjadi Bintang Sepak Bola di Timnas Indonesia

Akibat kebakaran yang menghanguskan sebuah Pick Up sebanyak 3 mobil pemadam kebakaran berhasil menjinakan api.

"Informasi lebih lanjut pihak BPBD dan kami Tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota sedang melakukan asesmen untuk memastikan apa penyebabnya dan berapa kerugian yang dialami pemilik."kata Pawas Polres Tasikmalaya Iptu Yudi Asmara***

 

Editor: Muh Romli

Tags

Terkini

Terpopuler