UHC Sudah Mencapai 95 Persen, Pemda Pangandaran Dapat Penghargaan dari BPJS Kesehatan

- 31 Oktober 2022, 07:29 WIB
Deputi Direksi BPJS Kesehatan Provinsi Jawa Barat dr. Fachrurrazi sedang menyerahkan penghargaan kepada Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata, Minggu 30 Oktober 2022.
Deputi Direksi BPJS Kesehatan Provinsi Jawa Barat dr. Fachrurrazi sedang menyerahkan penghargaan kepada Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata, Minggu 30 Oktober 2022. /PRMN/AGUS KUSNADI/

"UHC nya sudah mencapai 95 persen, bahkan sudah mendekati angka 96 persen, yaitu 95,99 persen," kata Fachrurrazi.

Ia menjelaskan, pencapaian UHC tersebut terdiri dari ada peserta yang dari PBI JK 250.052 jiwa, PBI Pemda 76.279 jiwa dan dari PBPU atau peserta mandiri 34.687 jiwa, termasuk dari Badan Usaha yaitu ada 48.968 jiwa.

"Kalau dilihat dari upaya Pemda Pangandaran ini sangat luar biasa, saya beri apresiasi kepada pak Bupati, Wakil Bupati, Sekda dan jajarannya termasuk DPRD yang telah mensuport sehingga UHC ini bisa tercapai," ujarnya.

Pencapaian ini menurut Fachrurrazi, sesuatu yang tidak mudah, tetapi tekadnya sangat luar biasa dari Bupati Pangandaran dan seluruh jajaran dalam rangka menjaminkan atau memberikan perlindungan kepada masyarakatnya pada Program Kesehatan Nasional, yang tentunya merupakan harapan dari masyarakat di Kab Pangandaran.

Baca Juga: Mengejutkan! Pernyataan Park Hang Seo Yang Tidak Biasa Seperti Ini

"Sehingga Pemda Pangandaran akan lebih mudah lagi untuk mencapai RPJMN dari Presiden bahwa di 2024 nanti targetnya mencapai 78 persen," pungkasnya.

Sementara Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata dalam sambutannya, bahwa Pangandaran telah memiliki rumah sakit (RSUD Pandega) yang megah, begitu juga dengan gedung-gedung puskesmas yang bagus dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

"Masyarakat di Kabupaten Pangandaran yang mau berobat biayanya ditanggung oleh pemerintah daerah," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah