Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Minta Pelaku Perjalanan Lakukan Karantina Mandiri

- 18 Mei 2021, 12:47 WIB
Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Doni Monardo dalam keterangan pers usai mengikuti Rapat Terbatas yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengenai Penanganan Pandemi COVID-19, Senin  17 Mei 2021 di Jakarta
Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Doni Monardo dalam keterangan pers usai mengikuti Rapat Terbatas yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengenai Penanganan Pandemi COVID-19, Senin 17 Mei 2021 di Jakarta /Humas Setkab/Agung

Doni pun memberikan sebuah apresiasi,kerja keras yang dilakukan Satgas COVID-19 di daerah, baik provinsi maupun kabupaten/kota, yang telah berinisiatif menutup tempat hiburan atau tempat wisata yang tidak memenuhi ketentuan mengenai pembatasan pengunjung maksimal 50% dari kapasitas.

Baca Juga: Temui Dubes Palestina, PBNU Desak Pemerintah Segera Galang Dukungan Menyikapi Agresi Israel Terhadap Palestina

“Hal ini pun kami harapkan tetap berlanjut agar kita semua mampu melakukan upaya maksimal dalam rangka mencegah terjadinya penularan,” ujarnya.

Dipaparkan Ketua Satgas, kondisi penyebaran COVID-19 di Tanah air relatif terkendali. Salah satunya tercermin dari tingkat keterisian tempat tidur (Bed Occupancy Rate) ruang isolasi dan intensive care unit (ICU) rumah sakit.

“Barometernya antara lain adalah Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet di Kemayoran, di mana pada saat ini keterisian tempat tidur adalah 16,22%. Ini adalah rekor terendah pasien yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet. Mohon kiranya ini bisa kita jaga,” ujarnya.

Namun dekikian, Doni juga mengingatkan adanya peningkatan tren kasus COVID-19 yang terjadi di wilayah Sumatra selama satu bulan terakhir. Hal tersebut terlihat dari peningkatan Zona Oranye dan Zona Merah.

Baca Juga: Ketua MPR RI Bamsoet dengan Ketua Parlemen Turki rencana Hentikan Agresi Israel ke Palestina, Begini Hasilnya

Dan Doni mengharapkan kesadaran kolektif dari seluruh komponen masyarakat untuk bisa mengontrol diri masing-masing serta mematuhi imbauan-imbauan yang telah disampaikan oleh seluruh kepemeritahan.

“Kita akan bisa merasa nyaman apabila pertengahan Juni nanti kondisi COVID-19 di Tanah Air masih terkendali. Mari kita berdoa semoga kasus aktif di negara kita tidak meningkat. Sekali lagi, kerja sama seluruh komponen bangsa diharapkan bisa memberikan rasa tenang dan nyaman bagi kita semuanya,” ucap Doni.***

 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah