Menhan Beli Enam Jet Tempur T-50i dari Korea Selatan

- 27 Juli 2021, 08:19 WIB
Pesawat Jet Tempur T-50i yang dibeli Menhankan untuk memperkuat alutsista TNI AU
Pesawat Jet Tempur T-50i yang dibeli Menhankan untuk memperkuat alutsista TNI AU /Instagram @indonesian_airforce/

PRIANGANTIMURNEWS - Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI), Prabowo Subianto membeli 6 buah Pesawat Jet Tempur T-50i senilai Rp3,4 triliun.

"TNI AU mulai tahun ini hingga 2024 akan ada akuisisi berbagai alutsista modern secara bertahap," dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @indonesian_airforce Selasa 27 Juli 2021.

Katanya, dua di antaranya pesawat multi-role combat aircraft Dassault Rafale dan Boeing F-15EX Eagle II.

Baca Juga: Kerap Dapat Bully Secara Fisik Menyoal Bicara Huruf R, Rizal Ramli: Diberi Tuhan

Pemerintah Indonesia dilaporkan telah menyetujui kesepakatan pembelian enam unit jet tempur latih (trainer) dari perusahaan dirgantara Korea Selatan (Korsel), Korea Aerospace Industries (KAI).

"Kesepakatan pembelian enam unit Pesawat Jet Tempur T 50i itu sendiri bernilai US$ 240 juta atau setara Rp 3,4 triliun," kata perusahaan Dirgantara Korsel.

Direncanakan, jet tempur T-50i itu akan dikirimkan secara bertahap

"Sesuai dengan kesepakatan itu, KAI akan memasok enam jet latih canggih T-50i ke Angkatan Udara Indonesia dari 16 Desember 2021 hingga 30 Oktober 2024," kata KAI.

Baca Juga: PPKM Level 4, Kaki Lima Boleh Buka, Bisa Makan di Tempat Hanya 20 Menit

KAI sebelumnya diberitakan, kesepakatan penjualan 16 jet latih T-50i senilai US$ 400 juta.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @indonesian_airforce


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x