Garuda Shield-15/2021 Gelar Latihan Fast Rope

- 9 Agustus 2021, 07:03 WIB
 Drill pelaksanaan Fast Rope pada latihan Garuda Shield-15/2021.
Drill pelaksanaan Fast Rope pada latihan Garuda Shield-15/2021. /Instagram @official_penerbad/

PRIANGANTIMURNEWS – Garuda Shield-15/2021 merupakan latihan terbesar antara TNI-AD bersama US Army yang berlangsung pada Rabu, 04 Agustus 2021 hingga Sabu, 14 Agustus 2021.

Minggu, 08 Agustus, Garuda Shield-15/2021 kembali gelar latihan pelaksanaan fast rope.

Dikutip priangantimurnews.com dari @official_penerbad pelaksanaan fast rope Garuda Shield-15/2021 menggunakan helikopter Bell 412.

Baca Juga: Harga Handphone Samsung Galaxy A Agustus 2021

Helikopter Bell 412 dalam latihan tersebut, membawa Pasukan Yonif 330 bersama ransel dan senjata yang lengkap.

Latihan fast rope yaitu menurunkan pasukan dengan cara yang cepat menuju ke titik yang tidak bisa dijangkau baik menggunakan jalur darat.

Pada setiap helikopter berisi delapan prajurit dengan secara bergantian turun ke darat memakai satu tali yang bagian ujungnya dikaitkan pada badan helikopter.

Dalam pelatihan ini, naluri tempur para prajurit sangat diperlukan.***

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @official_penerbad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah