WASPADA! Varian Terbaru Omicron BA.4 dan BA.5 Telah Terditeksi di Indonesia

- 12 Juni 2022, 17:22 WIB
Varian Terbaru Omicron  BA.4 dan BA.5 Telah  Terditeksi di Indonesia
Varian Terbaru Omicron BA.4 dan BA.5 Telah Terditeksi di Indonesia /Instagram @dkijakarta/

PRIANGANTIMURNEWS - Masyarakat Indonesia dihimbau lebih waspada atas kasus varian baru Omicron BA.4 dan BA.5 yang kini telah terditeksi di negara kita.

Varian Omicron BA.4 dan BA.5 tersebut diketahui memiliki tingkat kesakitan rendah pada pasien yang terkonfirmasi positif.

Dikutip priangantimurnews.com dari unggahan akun Instagram @dkijakarta, bahwasannya disebutkan jika Omicron BA.4 dan BA.5 ini dapat berpotensi membuat lonjakan kasus Covid-19.

Baca Juga: Cek Jadwal Tes Kemampuan Bidang, Bagi Peserta Dinyatakan Lulus Seleksi TKD dan Core Values Rekrutmen BUMN

Ditemukannya varian BA.4 dan BA.5 di Indonesia ramai diberitakan.

Berita ini merupakan info yang penting karena varian ini telah dinyatakan sebagai variant of concern (VOC) di Eropa dan UK.

Varian ini berpotensi membuat lonjakan kasus di Indonesia karena diketahui lebih mampu menghindar dari kekebalan tubuh yang muncul akibat vaksinasi dan infeksi alami, sehingga memfasilitasi varian ini untuk menginfeksi seseorang.

Baca Juga: Detik-detik Jenazah Almarhum Emmeril Kahn Mumtadz Tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta

Hingga saat ini TIDAK ADA indikasi yang menyatakan bahwa varian ini lebih parah dibandingkan varian Omicron lainnya.

Halaman:

Editor: Rahmawati

Sumber: Instagram @dkijakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah