BANGGA! Indonesia Negara Berkembang Pertama Yang Menggelar Presidensi G20, Upaya Pulihkan Dunia

- 15 Januari 2023, 19:43 WIB
Indonesia jadi negara berkembang pertama yang mampu menyelenggarakan G20 dengan sukses./Tangkapan layar Youtube/Antara TV Indonesia/
Indonesia jadi negara berkembang pertama yang mampu menyelenggarakan G20 dengan sukses./Tangkapan layar Youtube/Antara TV Indonesia/ /

PRIANGANTIMURNEWS - Pertama kalinya dalam sejarah Negara berkembang memegang Presidensi G20.

Sebagai negara berkembang, Indonesia mempunyai sebuah kehormatan karena terpilih menjadi tuan rumah untuk Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022.

Dengan terpilihnya begitu, Indonesia menjadi negara berkembang pertama pemegang presidensi.

Diketahui Indonesia menerima estafet presidensi dari Italia di tahun 2021, dengan secara resmi sejak itu memimpin forum G20 selama tahun 2022.

Baca Juga: Imbas Regulasi PSSI, Persib BATAL Tampil di AFC! Umuh Muchtar Ngamuk! Ada Rekayasa Berhentinya Liga 2?

Alasan terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah G20 di tahun 2022 ialah karena negara ini dianggap memiliki fundamental ekonomi yang cukup mumpuni dalam 20 tahun terakhir dengan tak pernah berada di bawah rata-rata ekonomi global.

Tidak hanya itu, alasan lainnya ialah karena Indonesia dianggap mampu mengkomunikasikan kepentingan antar negara dengan menciptakan koordinasi yang berkesinambungan terjalin dengan baik.

Maka dari itu, bertepatan di Roma, Italia Indonesia menerima pali dalam acara serah tera Presidensi G20 tanggal 31 Oktober 2021 lalu.

Dengan itu, Indonesia menyuarakan bahwa selama memegang tanggung jawab Presidensi G20, pihaknya bersemangat untuk pulih bersama.

Baca Juga: Prediksi Rennes vs PSG Beserta Head to Head dan Link Live Streaming Ligue 1 Dini Hari Nanti!

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Instagram @antaranewscom YouTube Antara TV Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x