Uangnya Dibobol Tukang Becak, Direktur BCA Tak Akan Ganti Rugi dan Salahkan Pemilik Rekening

- 26 Januari 2023, 16:39 WIB
Direktur BCA mengaku tak akan mengganti kerugian yang dialami Muin, yang uangnya diambil oleh tukang becak.
Direktur BCA mengaku tak akan mengganti kerugian yang dialami Muin, yang uangnya diambil oleh tukang becak. /Tangkapan Layar Youtube Daily BeritaSatu/

Menurutnya, hal tersebut merupakan kelalaian dan kesalahan Muin, yang tak mampu menjaga datanya sendiri.

Bahkan, pelaku sampai mengetahui pin iBanking BCA milik Muin, yang menandakan, pemilik akun memang tak menjaga rapat akunnya.

Sementara itu, Muin mengaku, dia merasa tidak terima dengan pernyataan resmi yang diberikan pihak Bank BCA.

Muin menilai, bagaimana mungkin Bank swasta terbesar di Indonesia, menyebut kejadian pembobolan rekeningnya karena kelalaian.

Baca Juga: Suatu Kebanggaan Reog Ponorogo Tampil di Place de La Monnaie Brussel

Dampaknya, kuasa hukum sekaligus anak Muin yakni Dewi Mahdalia, mempertanyakan keamanan sistem di BCA.

Dewi bahkan sampai bingung, bagaimana mungkin uang dari rekening bisa diambil oleh orang yang bukan pemiliknya.

Dewi pun akan melayangkan surat somasi kepada pihak Bank BCA dan akan melaporkan kejadian itu ke Bank Indonesia (BI).

Selain BI, Dewi juga akan membawa hal memalukan itu ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Juga: Didekati Al Hilal, Manchester City Siap Amankan Jasa Lionel Messi Usai Hengkang dari PSG

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Youtube BeritaSatu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x