Kantor MUI Pusat Diberondong Tembakan, Sekjen MUI: Masyarakat Jangan Terpancing!

- 2 Mei 2023, 16:02 WIB
MUI Pusat Ditembak, Pelaku Penembakan Tewas
MUI Pusat Ditembak, Pelaku Penembakan Tewas /

PRIANGANTIMURNEWS- Kabar mengejutkan tersebar pada Selasa siang, 2 Mei 2023.

 

Disaat diperingatinya Hari Pendidikan Nasional, telah terjadi insiden penembakan terhadap Kantor MUI ( Majelis Ulama Indonesia).

Insiden penembakan ini terjadi ketika para pimpinan MUI sedang mengadakan rapat mingguan.

Baca Juga: Diserang KKB saat Amankan Warga Sholat Taraweh di Papua Pegunungan 2 Polisi Tewas, Sempat Terjadi Baku Tembak

Dilansir dari Instagram @antaranews.com insiden penembakan tersebut dilakukan oleh orang tak dikenal. Senjata yang digunakan diduga jenis airsoftgun.

Akibat insiden penembakan tersebut menyebabkan dua orang pegawai MUI terluka. Kaca menuju pintu masuk ruangan MUI juga pecah.

 

Masih dari Instagram @antaranews.com, saat ini pelaku penembakan sudah diamankan pihak kepolisian.

Baca Juga: MUI Dukung Seruan Boikot Kurma Israel, yang Digaungkan FOA Eropa Jelang Ramadhan

Sementara itu Sekretaris Jenderal MUI Amirsyah Tambunan mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak terpancing.

" Mengimbau kepada masyarakat agar tidak terpancing dengan adanya insiden penembakan ini," ujar Amirsyah.

Kondisi saat ini masih menurut Instagram @antaranews.com, kantor MUI yang terletak di Jalan Proklamasi Jakarta Pusat ini sudah dipasangi garis polisi.

 

Baca Juga: Simak Baik-Baik! Inilah Penjelasan MUI Soal Nikah Beda Agama

Para awak media sementara belum diperkenankan masuk ke area gedung.

Belum ada informasi lebih lanjut identitas dari pelaku penembakan ini.***

Sumber : Instagram @antaranews.com

Logo MUI (Majelis Ulama Indonesia) /MUI.

 

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x