MI (18) Sopir Truk Yang Diduga Ugal-Ugalan Buat Pengakuan, Dijebak Orang Tali Gas di Copot

- 30 Maret 2024, 05:31 WIB
Sopir truk yang menabrak sejumlah mobil di Gerbang Tol Halim, Jakarta Timur, Rabu 27 Maret 2024 buat pengakuan/
Sopir truk yang menabrak sejumlah mobil di Gerbang Tol Halim, Jakarta Timur, Rabu 27 Maret 2024 buat pengakuan/ /X/@Radio El Shinta/

Pada akhir percakapan tersebut, MI mengungkapkan keputusannya untuk menanggung seluruh tanggung jawab atas insiden tersebut dengan tegas menyatakan, "Saya akan membeli semua mobil itu."

Sebelumnya, diduga pengemudi tersebut mengendarai secara ugal-ugalan, yang menyebabkan truk engkel terlibat dalam peristiwa tabrakan beruntun di area Gerbang Tol Halim Utama.

Senior General Manager Jasa Marga Metropolitan, Widyatmiko Nursejati, menjelaskan kronologi kejadian.

Baca Juga: Aktris Cantik Cinta Laura Jadi Duta Komunikasi 10th World Water Forum

"Kendaraan tersebut melaju dari arah Jatiwaringin dan mengemudi secara tidak teratur menuju Gerbang Tol Halim Utama, lantas menabrak sejumlah kendaraan di depannya yang akhirnya terguling," ujar Nursejati saat dimintai keterangan pada Rabu, 27 Maret 2024.

Nursejati melaporkan bahwa sejauh ini tercatat tujuh kendaraan terlibat dalam kecelakaan tersebut. "Meskipun tidak ada korban jiwa, namun terdapat dua orang mengalami luka ringan dan telah dibawa ke Rumah Sakit Polri guna perawatan," tambahnya.

Sementara itu, semua kendaraan yang terlibat sedang dalam pendataan dan tengah ditangani petugas.

Akibat kecelakaan tersebut, 3 gardu tol Halim Utama sementara ditutup dan upaya dilakukan untuk mengoptimalkan kapasitas gardu tol yang masih beroperasi.

"Demi menghindari kemacetan, kami menghimbau pengguna jalan untuk memperhatikan rute perjalanan alternatif dan memantau pembaruan informasi lalu lintas," jelasnya.***

Halaman:

Editor: Rahmawati Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah