Kompak, Istri Kepala Desa di Kabupaten Pangandaran Jenguk Korban Tragedi Pasar Wisata

- 6 April 2021, 12:21 WIB
Sekelompok istri kepala desa yang menjenguk korban tragedi pasar wisata
Sekelompok istri kepala desa yang menjenguk korban tragedi pasar wisata /Priangantimurnews/Selasa, 6 April 2021

PRIANGANTIMURNEWS- Forum silaturahmi istri Kepala Desa (Fosikdes) Kabupaten Pangandaran kompak jenguk korban tragedi Pangandaran berdarah di Pasar wisata yang dirawat di RSUD Pandega Pangandaran. Senin, 5 April 2021.

Ketua Fosikdes Kabupaten Pangandaran, Sri Rahayu mengatakan, kehadiran Fosikdes adalah bentuk empati dan dukungan kepada korban tragedi kemanusiaan yang terjadi pekan lalu.

Baca Juga: Inalillahi, Guru Besar sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren Majelis Ta'lim Al-Istiqlaliyyah, Abah Uci Meninggal

“Saya ikut prihatin atas musibah yang menimpa korban. Berdasarkan informasi Alhamdulillah seluruh biaya ditanggung sepenuhnya oleh Pemkab Pangandaran,” ujar Sri Rahayu, yang juga sebagai Anggota DPRD Pangandaran dari Fraksi PDI Perjuangan.

Dalam kesempatan itu, mereka turut memanjatkan doa untuk kesembuhan seluruh korban, termasuk salah seorang anak yang saat ini dirawat di RS Hasan Sadikin Bandung.

Baca Juga: 12 Destinasi Wisata Pangandaran Paling Ramai Dikunjungi Liburan Akhir Pekan

Sri juga menyampaikan, kondisi korban semakin membaik, bahkan satu korban sudah diperbolehkan pulang.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x