RSUD Dokter Soekardjo Pastikan Kebutuhan Darah Terpenuhi

- 1 November 2021, 20:27 WIB
RSUD. Dokter Soekardjo penuhi kebutuhan darah hingga kini sudah mencapai 240 labu. Insyaallah darah selalu ada dan siap pakai.
RSUD. Dokter Soekardjo penuhi kebutuhan darah hingga kini sudah mencapai 240 labu. Insyaallah darah selalu ada dan siap pakai. /PRITIM PRMN/EDI MULYANA/

PRIANGANTIMURNEWS- Upaya untuk memenuhi kebutuhan darah terus dilakukan oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Soekardjo Tasikmalaya dan Permatadora.

"Untuk memenuhi kebutuhan darah kegiatan donor darah ini terus dilakukan hingga kini sudah sampai yang ke 11 kalinya," kata, Direktur RSUD Dokter Soekarjdo Tasikmalaya, Dr.Wasisto di Aula Kecamatan Purbaratu Senin 1 November 2021.

Selama kegiatan donor darah dilakukan hingga kini rata rata per kecamatan yang lolos bisa di donor ada 40-60 yang donor darah.

Sekarang ini di Kecamatan Purbaratu kita bersama tim berhasil mendapatkan 40 labu darah.

Baca Juga: Superstar PSG Lionel Messi Tidak Berpikir Dia Adalah Favorit untuk Ballon d'Or 2021

"Ini luar biasa karena sekarang cadangan darah di RSUD. Dokter Soekardjo itu sudah mencapai 240 labu. Insyaallah darah selalu ada dan siap pakai," kata, Direktur, Wasisto.

Jadi memang nanti untuk kedepannya itu juga kita akan tetap ada donor, tetapi mungkin tidak setiap hari, paling engga 1 bulan itu bisa sampai 5 - 6 kali.

Mudah mudahan program ini nanti dapat ditindak lanjut oleh penerus saya di rumah sakit, dan pasti akan saya dorong juga untuk terus menyediakan stok darah.

"Apalagi kalau melihat semangat teman teman saya sangat senang. Kemarin juga mereka kesini padahal yang lain pada istirahat," kata, Wasisto.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah