Begini Kata Anggota DPRD Jabar Terkait Sekolah yang Mengabaikan Instruksi Kadisdik

- 7 Juni 2022, 16:30 WIB
Anggota DPRD Jabar, Yod Mintaraga.
Anggota DPRD Jabar, Yod Mintaraga. /PRITIM PRMN/NANANG YUDI/

PRIANGANTIMURNEWS- Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Yod Mintaraga mengatakan Kepala Dinas Pendidikan Jabar, Dedi Supandi, harus menegur dan menjadikan catatan terkait Sekolah yang mengabaikan instruksi Kadisdik terkait studi tour atau sejenisnya yang semestinya dilaksanakan di wilayah Jabar pada kenyataannya malah keluar.

"Apapun namanya instruksi atau himbauan ya harus dilaksanakan, dan yang lebih penting lagi harus merasa memiliki Jawa barat, jadi kalau ada yang nyeleneh (Sekolah), ya (Kadisdik) kasih teguran dan jadi catatan," ungkap Yod Mintaraga, Selasa 7 Juni 2022.

Apalagi, kata Yod, kegiatan studi tour dari Sekolah tersebut dilaksanakan di luar Jabar. Tentu Kadisdik Jabar (Dedi Supandi) harus segera mengambil sikap karena telah mengabaikan intruksi pimpinan.

Baca Juga: 3 One Man One Club Terbaik Sepanjang Masa, Salah satunya Francesco Totti

"Saya sangat setuju study tour dilaksanakan di wilayah Jawa Barat. Karena itu bisa membangkitkan gairah ekonomi lokal. Jadi lebih baik begitu banyak obyek di Jawa barat yang bisa dijadikan study tour bagi siswa dan tentunya berkualitas," kata politisi Partai Golkar ini.

Selain biaya relatif lebih murah, Yod melanjutkan, tentu mendorong meningkatkan perekonomian lokal di Jabar pasca pandemi Covid-19. Jadi sudah menjadi kewajiban Kepala Sekolah untuk melaksanakan instruksi, himbauan dari Kadisdik Jabar.

Aktivis Eksponen 96, Dadi Abidarda mendorong Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat, Dedi Supandi untuk bersikap tegas terhadap Sekolah di tingkat SMA atau SMK yang melaksanakan study tour atau sejenisnya yang akan maupun yang sudah ke luar Jabar.

Baca Juga: 10 Jenis Penyakit Pencernaan yang Paling Sering Terjadi

"Selain mendorong kami juga menanti sikap tegas Kadisdik Jabar (Dedi Supandi) terkait himbauan, perintah atau instruksinya terkait kebijakan study tour yang diharuskan tidak keluar Jabar," ungkap Dadi Abidarda, Selasa 7 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x