Jadwal Persib Bandung VS PSIS Semarang, Duel Laga Jersey Biru

- 13 Agustus 2022, 07:17 WIB
Ciro Alves Pemain Persib Bandung yang Kemungkinan tampil hadapi PSIS Semarang.
Ciro Alves Pemain Persib Bandung yang Kemungkinan tampil hadapi PSIS Semarang. /Instagram @persib

PRIANGANTIMURNEWS- Jadwal Persib Bandung VS PSIS Semarang pastinya sangat dinantikan para pecinta sepak bola Indonesia.

Pasalnya laga Persib Bandung VS PSIS Semarang ini sangat menjanjikan dimana kedua tim performanya musim ini tak jauh berbeda.

Di laga Persib Bandung VS PSIS Semarang, tim Biru dari Barat tak memiliki pelatih kepala di Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: Beckham Diprediksi Belum Bisa Merumput di Laga Besok

Pasalnya, Pelatih kepala mereka, Robert Rene Albert telah memutuskan untuk mundur dari Persib Bandung pada Rabu, 10 Agustus 2022 lalu.

Namun, ada kabar baik menghampiri tim Persib bandung, lantaran salah satu bek andalan mereka, Victor Igbonefo sudah kembali berlatih.

Bek Naturalisasi tersebut bahkan memberikan motivasi kepada para pemain agar bisa tampil maksimal saat latihan dan bertanding menghadapi PSIS Semarang.

Baca Juga: Pengacara Brigadir J Bongkar Bisnis Haram di Lingkungan Polisi yang Jadi Motif Kejahatan Ferdy Sambo

Ciro Alves juga dikabarkan sudah pulih dan kemungkinan besar bisa tampil di laga pekan keempat BRI Liga 1 2022-2023.

Persib Bandung wajib menang di laga ini pasalnya mereka memiliki target juara namun dari tiga pertandingan baru meraih satu poin saja.

Mereka kalah dari Madura United dan Borneo FC serta meraih hasil imbang saat bertemu Bhayangkara FC.

Sementara itu, sang lawan, PSIS Semarang juga dipastikan tak akan tampil dengan full skuad terutama di lini serang.

Baca Juga: Isu Pelakor: Violenzia Sindir Keras dan Akhirnya Rheza Buka Suara, Siapakah Pelakor Tersebut?

Penyerang anyar mereka, Carlos Fortes tidak dibawa ke Bandung karena mengalami radang tenggorokan.

Meski begitu, Alfeandra Dewangga cs penampilannya di tiga laga awal lebih baik dibandingkan Persib Bandung.

Tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini berhasil meraih empat poin dari tiga laga hasil sekali menang, sekali kalah dan sekali imbang.

Hasil tersebut memang kurang memuaskan dan mereka pun memiliki hasrat untuk bisa meraih tiga poin di Bandung.

Jadwal Persib Bandung VS PSIS Semarang akan bergulir pada Sabtu, 13 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x