Perahu Wisata di Pangandaran Karam, 8 Orang Selamat 1 Orang Tewas Tenggelam,

- 29 April 2023, 16:01 WIB
Sejumlah petugas mengevakuasi wisatawan yang mengalami kecelakaan laut akibat perahu wisatanya karam diterjang ombak di Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Jumat, 28 Aprlil 2023.
Sejumlah petugas mengevakuasi wisatawan yang mengalami kecelakaan laut akibat perahu wisatanya karam diterjang ombak di Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Jumat, 28 Aprlil 2023. /(ANTARA/HO-Satpol Airud Pangandaran./

PRIANGANTIMURNEWS - Perahu wisata yang membawa sembilan penumpang menuju Pantai Pasir putih Pangandaran karam  diterjang ombak.

 

Akibat musibah itu 8 orang selamat dan 1 orang tewas tenggelam. 

Korban meninggal adalah Bando Sobandi (53) Warga Padalarang Kabupaten Bandung Barat. Delapan orang yang selamat juga masih keluarganya.

Baca Juga: Perahu Wisata di Pangandaran Tenggelam, Delapan Selamat Satu Orang Meninggal Dunia

 

Kepala Satuan Polisi Air dan Udara Polres Pangandaran AKP Sugianto mengatakan, korban diketahui bernama Bandi Sobandi (53) wisatawan asal Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, yang selanjutnya sudah dibawa ke rumah sakit.

"Jadi wisatawan mau berangkat berlayar ke tengah, tiba-tiba datang ombak besar," kata Sugianto.

Sugianto menjelaskan, kejadian itu bermula ketika korban bersama keluarganya berjumlah delapan orang menumpang perahu wisata untuk berwisata dari Pantai Pangandaran menuju Pantai Pasir Putih, Jumat sekitar pukul 07.30 WIB.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x