Area Asia Plaza hingga RSUD Tasikmalaya Terendam Banjir Akibat Hujan Deras

- 31 Januari 2024, 05:43 WIB
Hujan Deras mengakibatkan beberapa tempat dan jalan di Tasikmalaya terendam banjir
Hujan Deras mengakibatkan beberapa tempat dan jalan di Tasikmalaya terendam banjir /Instagram @infotasik/

PRIANGANTIMURNEWS - Hujan deras yang terjadi sejak Selasa 30 Januari 2023 menyebabkan sejumlah tempat di kota Tasikmalaya terendam banjir yang cukup tinggi.

Dilihat dari pantauan video yang beredar di sosial media, kawasan Asia Plaza hingga Rumah Sakit Daerah (RSUD) Tasikmalaya ikut terkena dampak.

Tidak hanya itu, banjir juga menyebar ke beberapa titik jalan, seperti terlihat di Jalan HZ Mustofa, Jalan AH Nasution depan SPBU Mangkubumi, Bangunan RSUD Soekardjo Tasikmalaya, Jalan SL Tobing, dan Komplek Pasar Induk Cikurubuk Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Dahsyat, Lima Makanan Sehat Bernutrisi yang Bisa Bikin Kulit Awet Muda

Banjir yang mencapai 50 cm tersebut membuat arus kendaraan tersendat, hingga mengakibatkan mobil serta motor terpaksa berhenti dan terjebak kemacetan.

Sementara itu, area parkir Mall Asia Plaza Tasikmalaya pun digenangi banjir, hingga aktivitas para pengunjung terhambat.

Cuaca buruk di Tasikmalaya memang sering terjadi, oleh karena itu, masyarakat dihimbau untuk waspada jika hendak berpergian.

Baca Juga: Kabar Gembira, Harga Emas Antam Naik Rp9.000, Jadi Harganya Rp1,142 juta per gram

Pastikan terlebih dahulu cuaca cerah saat akan melaksanakan bepergian, agar tidak terjebak banjir yang datang tiba-tiba akibat hujan deras.***

Editor: Rahmawati Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x