Lomba KTIQ Sebagai Upaya Mengeksplorasi Ayat Al-Qur'an Dalam Mengatasi Problem Kekinian Bangsa!

- 27 Januari 2024, 17:52 WIB
Pembina dan Dewan Hakim Lomba Karya Tulis Ilmiah Al Qur'an (KTIQ) Kota Tasikmalaya,H.Kiki Syukri Mustafa,M.Ag/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN.
Pembina dan Dewan Hakim Lomba Karya Tulis Ilmiah Al Qur'an (KTIQ) Kota Tasikmalaya,H.Kiki Syukri Mustafa,M.Ag/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN. /

PRIANGANTIMURNEWS - Al-Qur'an merupakan kitab suci umat Islam yang diturunkan oleh Allah SWT melalui Malaikat Jibril kepada Baginda Rasulullah SAW.

Al Qur'an tidak perlu diragukan lagi merupakan petunjuk bagi umat manusia. Al Qur'an diturunkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW untuk menjadi pegangan dan pedoman bagi mereka yang ingin mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat.

Sehubungan dengan hal tersebut, LPTQ (Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an) Kota Tasikmalaya berkolaborasi dengan Kemenag dan Pemkot Tasikmalaya akan menggelar Lomba Karya Tulis Ilmiah Al Qur'an (KTIQ).

Baca Juga: KAPOK! Australia Diterpa Kabar Buruk! Timnas Indonesia Sangat Diuntungkan

Kegiatan ini sebagai upaya menjaring para penulis muda Kota Tasikmalaya untuk turut berkontribusi dalam menghidupkan literasi Al Qur'an.

Hal tersebut disampaikan oleh Pembina dan Dewan Hakim KTIQ, H.Kiki Syukri Mustafa,M.Ag kepada priangantimurnews.pikiranrakyat.com pada Sabtu,27 Januari 2024 melalui pesan elektronik.

"Kegiatan Lomba KTIQ ini selain menjaring para penulis muda untuk berpartisipasi dalam literasi Al Qur'an juga sebagai tahapan seleksi. Bagi penulis yang memenuhi standar akan menjadi bagian dari kafilah MTQ Kota Tasikmalaya pada gelaran MTQ Tingkat Jabar,"ujar H.Kiki.

Baca Juga: PT KCIC Buka Peluang Karir, Ini Syarat dan Laman Resminya

Kata H.Kiki KTIQ juga merupakan salah satu cabang yang akan dilombakan pada MTQ Kota Tasikmalaya Yang akan digelar pada 30 Januari - 2 Februari 2024. Dalam hal ini, pihaknya telah mengundang beberapa komunitas kepenulisan di kampus-kampus dan diinformasikan juga kepada pesantren-pesantren yang berada di Kota Tasikmalaya.

Halaman:

Editor: Rahmawati Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x