Ganda Putri Raih Medali Emas, Khofifah: Al-hamdulillah, Selamat kepada Greysia Polii/Apriyani Rahayu

2 Agustus 2021, 17:49 WIB
Greysia Poli dan Apriyani Rahayu saat mendapatkan medali emas. /Facebook Khofifah Indar Parawansa/

PRIANGANTIMURNEWS- Olimpiade Tokyo, Jepang 2020, melalui cabang olahraga bulutangkis, Indonesia akhirnya meraih medali emas.

Medali Emas diraih oleh ganda putri cabor bulutangkis atas pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu dengan skor 21-19, 21-15.

Melalui media sosialnya, Khofifah Indar Parawansa mengucapkan rasa syukur atas peraihan medali emas dan lagu Indonesia Raya bisa berkumandang di Negara orang lain.

"Al-hamdulilah akhirnya lagu Indonesia Raya berkumandang di Olimpiade Tokyo, Jepang, 2020," ucap Khofifah, seperti dikutip priangantimurnews.com dari Facebook Khofifah Indar Parawansa.

Baca Juga: Viral! Video Tayangan Sejumlah Petani Hadang Alat Berat di Pangandaran, Ini Penjelasan Kuasa Hukum Didik Puguh

Khofifah juga mengucapkan selamat kepada perempuan-perempuan hebat yang telah mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.

"Selamat kepada Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang telah berhasil menyabet medali emas cabor bulutangkis nomor ganda putri," ucap Khofifah, selaku Gubernur Jawa Timur.

Sebagai Gubernur Jawa Timur, Khofifah juga mengatakan dengan adanya prestasi ini mampu menjadi pecut semangat bagi semua para atlit Indonesia.

"Prestasi ini semoga menjadi pelecut semangat buat atlit Indonesia lainnya," kata Khofifah.

"Untuk bisa menambah perolehan medali," sambungnya.

Baca Juga: Bantuan Rp2 dari Keluarga Akidi Tio untuk Penanganan Covid-19 Sumsel Hoax

Saat ini, Indonesia telah mengamankan 1 medali emas, 1 medali perak, dan 2 medali perunggu.

Khofifah tak lupa mengatakan terima kasih dan berbangga atas pencapaian yang telah di raih oleh ganda putri pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.

"Terima kasih dan Bravo @greyspolii dan @r.apriyani, saya dan seluruh masyarakat Jatim bangga kepada kalian berdua," pungkas Khofifah.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Facebook Khofifah Indar Parawansa

Tags

Terkini

Terpopuler