Jelang Pertandingan Melawan Persija Jakarta di Liga 1 2022 2023, Persib Bandung Kedatangan Pemain Baru

26 September 2022, 21:18 WIB
 Victor Igbonefo sudah gabung latihan bersama Persib Bandung jelang lawan Persija Jakarta di Liga 1 2022-2023/ Facebook Bobotoh Persib /

PRIANGANTIMURNEWS - Liga 1 2022-2023 pada pekan ke-11 akan menyajikan duel klasik yang mempertemukan antara Persib Bandung vs Persija Jakarta.

Pertandingan Liga 1 tersebut yang mempertemukan Persib Bandung vs Persija Jakarta akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Pada sesi latihan Persib Bandung jelang lawan Persija Jakarta, pangeran biru kedatangan pemain yang baru pulih dari cederanya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Semua Hormati Proses Hukum, Kuasa Hukum Minta Klinenya Penuhi Panggilan KPK

Setelah absen cukup lama, Victor Igbonefo akhirnya kembali merumput bersama Persib Bandung untuk pertama kalinya di Liga 1 2022/2023.

Bek naturalisasi asal Nigeria ini tampil selama 45 menit dalam laga uji coba melawan Persib U-20, Sabtu, 24 September 2022.

Igbonefo turut andil membantu Maung Bandung menang lima gol tanpa balas dalam laga pengganti jeda internasional.

Baca Juga: Series Antares Season 2 Berjumlah Berapa Episode? Simak Ini Jadwal Lengkapnya di WeTV

Menariknya, Igbonefo tampil dengan penampilan berbeda, ia mengenakan topeng pelindung wajah.

Selain untuk menghilangkan trauma, penggunaan topeng pelindung bertujuan melindungi bekas cedera di pipinya. Kembalinya Igbonefo pun mendapatkan sambutan hangat dari pelatih Persib Luis Milla.

Bagi Milla, kehadiran pemain berusia 36 tahun itu dapat memperkokoh barisan pertahanan.

Apalagi Persib dijadwalkan bentrok melawan rival abadinya, Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 2022-2023.***



 

Editor: Muh Romli

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler