Pemain Keturunan Grade A Diberikan KNVB Untuk PSSI! Benarkah?

4 Maret 2024, 21:12 WIB
Ketua Umum PSSI dan Ketua Umum KNVB. /YouTube/Love Indonesia/

 

PRIANGANTIMURNEWS - Terdapat tiga pemain grade A asal Belanda yang dianggap telah diberikan oleh federasi sepak bola Belanda atau KNVB kepada PSSI federasi sepak bola Indonesia.

Kabar tersebut mencuat usai KNVB tak mengikut sertakan ketiga pemain keturunan Belanda-Indonesia tersebut saat mereka merilis daftar nama dari skuad Timnas Belanda senior dan Timnas U21 Belanda.

Diketahui bersama PSSI dan pelatih Timnas Indonesia tengah gencar mencari pemain keturunan untuk di naturalisasi.

Baca Juga: Kiper Liga Yunani Cyrus Margono Blak-blakan Tak Sabar Memperkuat Timnas Indonesia

Cara tersebut dinilai menjadi jalur tercepat atau paling efektif untuk meningkatkan kualitas Garuda yang tengah berkembang.

Shin Tae Yong bahkan khusus mengincar pemain asal Belanda yang memiliki banyak pemain keturunan.

Kabar buruknya Shin Tae Yong harus bergerak cepat karena nama-nama yang diincar Shin Tae Yong berpeluang juga di panggil oleh Timnas Belanda.

Sebab kali ini PSSI hanya ingin menaturalisasi pemain keturunan Grade A pemain terbaik.

Baca Juga: RESMI! Tiga Pemain Abroad Bakal Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024 ! Siapa Aja?

Menariknya baru-baru ini KNVB atau federasi sepak bola Belanda sudah merilis daftar pemain yang dipanggil untuk Timnas Belanda.

Senior dan Timnas Belanda U21 untuk agenda terdekat dalam daftar tersebut sejatinya ada beberapa pemain keturunan Belanda-Indonesia.

Tidak ada tiga nama yang sedang diincar oleh PSSI untuk di naturalisasi. Lantas berpendapat ketiga nama tersebut seperti di dibiarkan oleh KNVB untuk tidak dipanggil karena diincar oleh PSSI.

Baca Juga: Sejumlah Klub Enggan Melepas Pemainnya Ke Timnas Indonesia U23! Inilah Alasan Dari Pelatih PSS Sleman

Pihak pertama yang menyadari hal tersebut adalah akun seputar sepak bola di Instagram yakni Review Garuda.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Love Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler