Pelatih Australia U23 Tak Mengakui Kemenangan Qatar! Sebut Timnas Indonesia Lawan Paling Sulit

17 April 2024, 18:41 WIB
Pertandingan Timnas Indonesia vs Qatar di Piala Asia U23 2024. /YouTube/Love Indonesia/

PRIANGANTIMURNEWS - Pelatih Australia sampai komentari tentang kekuatan Timnas Indonesia dan mewanti-wanti timnya yang berjumpa dengan Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia U23 dan Timnas Australia U23 sama-sama gagal meraih kemenangan dalam laga pertahanan mereka di Grup A Piala Asia U23 2024.

Timnas Indonesia diketahui kala 0-2 dari sang tuan rumah Timnas Qatar U23 karena dibantu oleh wasit.

Baca Juga: Pelatih Yordania Antisipasi Kekuatan Mengerikan Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024

Pada hari yang sama Timnas Australia U23 juga gagal meraih kemenangan. Timnas Australia harus puas dengan skor imbang 0-0 saat menghadapi Timnas Yordania U23.

Timnas Indonesia U23 dan Timnas Australia U23 akan bertarung pada laga kedua Grup A yang akan digelar di Abdullah bin Khalifah Stadium Doha pada Kamis 18 April 2024.

Pelatih Timnas Australia Tony Vidmar antusias menyambut pertandingan melawan Timnas Indonesia U23.

Baca Juga: Rafael Struick dan Ivar Jenner Gabung TC Timnas Indonesia! Lini Serang Skuad Garuda Full Tajam

Tony Vidmar bahkan menyebut laga itu akan berjalan menarik dan sengit.

"Kami menantikan Indonesia yang akan menjadi pertandingan yang sangat bagus," ucap Tony Vidmar.

Tony Vidmar pun menyatakan dirinya tak meremehkan kekuatan Timnas Indonesia U23.

Pasalnya Tony Vidmar justru cukup mengagumi kekuatan garuda muda. Tony Vidmar menganggap kekuatan skuad garuda muda adalah sangat mematikan dan sangat berbahaya.

Baca Juga: Rafael Struick dan Ivar Jenner Gabung TC Timnas Indonesia! Lini Serang Skuad Garuda Full Tajam

Terbukti ketika menghadapi Qatar meski bermain hanya dengan sembilan orang setelah Ramadhan Sananta dan juga Ivar Jenner di kartu merah.

Namun kekuatan Qatar tak mampu menahan gempuran sekuad Garuda Muda apalagi yang melihat fakta banyaknya punggawa Timnas Indonesia U23 yang sudah tampil di Piala Asia level senior awal tahun lalu.

"10 pemainnya ada di Piala Asia senior jadi ujian nyata dan mereka tampil impresif di Piala Asia senior pada Januari lalu," kata Tony Vidmar.

Baca Juga: Skuad Garuda Berangkat Ke Dubai! Nathan Tjoe A On Resmi Lengkapi 28 Pemain Timnas Indonesia U23

Grup A Piala Asia U23 2024 dihuni empat tim hebat di sana ada Timnas Indonesia U23, Timnas Australia U23, Timnas Yordania U23 dan Timnas Qatar U23.

Tony Vidmar merasa Piala Asia U23 2024 sangat bagus bagi skuadnya, mereka bisa mendapatkan pengalaman menghadapi tim-tim yang sangat berkelas dan bagus.

"Jadi itulah tujuan kami di sini kami di sini untuk diuji melawan-lawan yang sangat bagus seperti Timnas Indonesia dan juga Yordania, tipe sepak bola yang berbeda dan itu hanya akan membuat para pemain kami menjadi lebih baik demi pengalaman," tutup Tony Vidmar.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Love Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler