Penyerang Persib Erwin Ramdani Maknai Kemerdekaan Dengan Peduli Sesama

- 16 Agustus 2021, 23:38 WIB
Pemain depan Persib Erwin Ramdani.
Pemain depan Persib Erwin Ramdani. /erwinramdani93/

PRIANGANTIMURNEWS- Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 hingga 23 Agustus 2021.

Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Maerves) Luhut Binsar Pandjaitan pada Senin 16 Agustus 2021.

Tentu dengan kebijakan pembatasan ini berpengaruh terhadap aktivitas masyarakat, apalagi Indonesia akan merayakan hari kemerdekaan yang ke-76 tahun.

Sebelum pandemi melanda Indonesia, masyarakat biasanya mengadakan berbagai kegiatan di lingkungan masing - masing dengan berbagai jenis perlombaan.

Baca Juga: Mayat Tanpa Busana Ditemukan di Kebun Bambu

Menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia, penyerang Persib Bandung Erwin Ramdani mengajak untuk meningkatkan kepeduliaan terhadap sesama. Apalagi, momen 76 tahun Indonesia Merdeka ini masih berada di masa pandemi Covid-19.

"Dalam memaknai Hari Kemerdekaan, saya berharap kita semua bisa lebih menjiwainya dengan menumbuhkan rasa kepedulian yang besar untuk bangsa, negara, masyarakat sekitar dan kita semua," kata Erwin.

Pria kelahiran 28 tahun yang lalu ini meyakini, kunci untuk bisa keluar dari masa - masa sulit akibat pandemi adalah kepeduliaan terhadap sesama.

Baca Juga: Kenali Penyebab Bau Mulut dan Cara Mengatasinya

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah