Sempat Cedera :Apakah Virgil van Dijk akan Bermain dalam laga Final Melawan Real Madrid?

- 26 Mei 2022, 08:46 WIB
Pemain Liverpool, Virgil Van Dijk sempat diragukan bermain saat Final melawan Real Madrid akibar cedera
Pemain Liverpool, Virgil Van Dijk sempat diragukan bermain saat Final melawan Real Madrid akibar cedera /Instagram/@virgilvandijk/

PRIANGANTIMURNEWS- Virgil van Dijk sempat mengalami cedera lutut saat melawan Chelsea di laga Final FA dimana Liverpool mampu mengalahkan The Blues lewat adu penalti.

Akibat cidera ini, van Dijk sempat tidak diturunkan saat laga Final Liga Inggris saat melawan Wolves, meski menang, Liverpool harus menelan kekalahan oleh Man City akibat kekalahan klasemen akhir Liga Inggris.

Baca Juga: Mesut Ozil bukan Bali Jadi Tujuan Utama Destinasi, Tapi ini

Apakah Virgil van Dijk akan bermain dalam laga Final melawan Real Madrid akibat cedera?.

Dilansir Priangantimurnews.com dari ANTARA.com Van Dijk akan bermain dalam pertandingan final liga Champions nanti, ia mengaku bugar dan akan bermain.

"Ya, saya baik, benar-benar baik. Tidak ada masalah dan sangat tidak sabar untuk hari Sabtu, tentu saja," ujar van Dijk, dikutip dari situs resmi klub Liverpool. Rabu 25 Mei 2022.

Baca Juga: Judi Online di Indonesia Semakin Marak, Ini Datanya

van Dijk perlu mengistirahatkan diri, dan menurutnya cidera yang dialami menyuruh ia untuk beristirahat sejenak dan siap menghadapi Real Madrid saat laga final nanti.

"Tubuh saya benar-benar menikmati sedikit istirahat setelah memainkan begitu banyak pertandingan, begitu banyak momen menegangkan, dan saya pikir mendapatkan sedikit benturan setelah final Piala FA mungkin merupakan tanda bahwa tubuh saya perlu istirahat," ujar van Dijk.

Halaman:

Editor: Muhammad Adam Mubarok

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x