Shin Tae-Young Ingin Pembentukan Fisik Pemain Timnas Digenjot Oleh Klub

- 25 Juli 2022, 15:57 WIB
Potret Shin Tae-Young memantau perkembangan Asnawi di Liga Korea
Potret Shin Tae-Young memantau perkembangan Asnawi di Liga Korea /instagram @shintaeyoung7777/

 

PRIANGANTIMURNEWS- Agenda Timnas Indonesia asuhan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae Young saat ini sedang kosong. Coach Shin pun sekarang mendapatkan waktu cuti untuk pulang kampung ke negaranya. Sekarang para pemain sudah dikembalikan ke klub masing-masing untuk melakoni liga yang mulai berjalan di Indonesia.

Diketahui bahwa Shin Tae Young menyampaikan kepada klub-klub yang ada di Indonesia supaya lebih menggenjot lagi fisik para pemain. 

Coach Shin beranggapan bahwa pembentukan fisik pemain idealnya dilakukan oleh klub. Jadi ketika pemain Timnas Indonesia dipanggil semuanya dalam keadaan siap tempur atau lebih kuat.

Baca Juga: Waspada! Gunung Anak Krakatau Status Siaga Level 3

Dikutip dari laman instagram garuda_media, “Itu bukan tugas saya ya, itu tugasnya klub. Timnas hanya memilih pemain terbaik saja dari klub. Kemudian latihan sebentar lalu langsung bertanding. Jujur saya tidak ada waktu untuk memberi latihan fisik di Timnas. Maka saya berharap dari klub Indonesia untuk membuat sistem untuk fisik dan masalah makanan.” Harapan Shin Tae Young.

Sebelumnya memang pelatih Timnas Indonesia selalu mengedepankan fisik. Karena para pemain sepakbola yang ada di Indonesia tidak memiliki tubuh sebagai atlet sepakbola. 

Baca Juga: Resmi! Pertamina Sampaikan Mulai 1 Agustus Beli Pertalite dan Solar Bersubsidi Wajib Tunjukkan QR Code

Kelemahan pemain Indonesia adalah fisik yang buruk. Karena pola latihan yang diajarkan oleh klub kepada pemain salah. Ini menjadi hal yang sangat buruk bagi keadaan timnas ketika berlaga. Sampai hari ini fisik pemain menjadi fokus utama pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Young.***

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @garuda_media


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x