Tahan Imbang Persis, Barito Putera Berharap Segera Petik Kemenangan

- 16 Desember 2022, 07:59 WIB
PS Barito Putera kembali berhasil memetik satu poin dari laga pekan ke-14 BRI Liga 1 2022/2023.
PS Barito Putera kembali berhasil memetik satu poin dari laga pekan ke-14 BRI Liga 1 2022/2023. /Liga Indonesia Baru

PRIANGANTIMURNEWS- PS Barito Putera kembali berhasil memetik satu poin dari laga pekan ke-14 BRI Liga 1 2022/2023.

Bermain di Stadion Sultan Agung Bantul, Rabu (14/12/2022) malam, Laskar Antasari menahan imbang Persis Solo dengan skor kacamata 0-0.

Hasil imbang tanpa gol ini menjadi yang kedua secara beruntun dicatat tim asal Banjarmasin. Di laga sebelumnya, Bayu Pradana dkk juga bermain dengan skor serupa melawan Dewa United FC.

Baca Juga: Bali United Andalkan Kebugaran dan Stamina Pemain

“Kita menghadapi lawan yang bagus. Ini adalah laga berat untuk kita dan sebenarnya berharap bisa curi 3 poin. Ini akan jadi evaluasi agar tim kita bisa memenangi pertandingan di laga-laga berikutnya,” kata pelatih PS Barito Putera, Rodney Goncalves usai pertandingan.

Meski demikian, satu hal positif yang bisa diambil PS Barito Putera adalah bahwa hasil dua kali imbang tanpa gol alias clean sheet ini didapat setelah laga-laga sebelumnya selalu kebobolan.

“Kita selalu kemasukan gol pada 12 laga sebelumnya. Semoga saja dua clean sheet yang dicatat ini dapat segera diubah menjadi kemenangan di pertandingan-pertandingan berikutnya,” ucap pelatih asal Brasil itu.

Baca Juga: Walau Imbang, Luis Milla Temukan Performa Terbaik Persib

Diakuinya pula jika timnya memiliki banyak peluang di laga lawan Persis kali ini.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Ligaindonesiabaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x