Kecewa! Ini Alasan Shin Tae-Yong Marah Meski Indonesia Menang 2-1 Atas Kamboja

- 24 Desember 2022, 14:50 WIB
Shin Tae-Yong marah meski Indonesia berhasil kalahkan Kamboja dengan skor 2-1 dalam laga grup A Piala AFF 2022.
Shin Tae-Yong marah meski Indonesia berhasil kalahkan Kamboja dengan skor 2-1 dalam laga grup A Piala AFF 2022. /YouTube/GL NEWS/

PRIANGANTIMURNEWS- Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong, mengaku marah melihat performa skuadnya saat melawan Kamboja.

Pada laga lanjutan grup A piala AFF 2022, tersebut, Shin menurunkan skuad terbaik dan berharap menampilkan permainan apik.

Laga yang dilaksanakan di Stadion Utama  Gelora Bung Karno, Jakarta itu, ternyata tidak seperti yang diharapkan Shin.

Baca Juga: Taliban Afghanistan Haramkan Perempuan Masuk Universitas, Para Wanita Disiksa Karena Lakukan Protes

Dia menyebut bahwa permainan timnas jelek dan tidak memuaskan. Hal tersebut ia sampaikan meski Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1.

“Saya marah karena pemain tidak bisa  menunjukkan permainan yang seru kepada suporter. Kami pun seharusnya dapat  mencetak gol lebih banyak,” ujar Shin dalam konferensi pers usai pertandingan.

Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, performa Pratama arhan dan  kawan-kawan tidak maksimal.

Baca Juga: Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Ini Syarat Kelayakan Stadion Sesuai Standar FIFA

Meski skuad Garuda mampu menundukkan  lawannya dengan skor 2-1, Shin tetap tak puas dengan performa Timnas Indonesia.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x