Iwan Bule Minta Maaf, Ungkap Tidak Akan Lanjut Menjabat Ketua Umum PSSI

- 16 Januari 2023, 16:33 WIB
Iwan Bule minta maaf, sebut tak akan lanjut menjabat sebagai Ketua Umum PSSI./Instagram/@mochamadiriawan84
Iwan Bule minta maaf, sebut tak akan lanjut menjabat sebagai Ketua Umum PSSI./Instagram/@mochamadiriawan84 /

PRIANGANTIMURNEWS- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau yang sering akrab dipanggil Iwan Bule mengungkap dirinya tak akan menjabat kembali.

Pernyataan tersebut ia bagikan melalui akun Instagram pribadinya @mochamadiriawan84 pada Minggu, 15 Januari 2023.

Dalam video yang berdurasi enam menit lebih tiga puluh detik itu, Iwan Bule memutuskan tidak lagi melanjutkan masa bakti sebagai Ketua Umum PSSI yang bertepatan di hari Kongres biasa PSSI.

Baca Juga: Minatul Mahmudah Terpilih Menjadi Ketua LPM Kelurahan Panglayungan Kota Tasikmalaya Periode 2023-2028

"Saya memutuskan untuk tidak lagi melanjutkan masa bakti saya sebagai Ketua Umum PSSI yang telah diamanatkan kepada saya sejak tanggal 2 November 2019 silam," kata Iwan Bule seperti dikutip dari Instagram @mochamadiriawan84.

Iwan Bule juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat pecinta sepak bola.

"Dari hati yang paling dalam saya sampaikan permohonan maaf khususnya kepada masyarakat pecinta sepak bola yang telah mempercayakan tanggung jawab untuk memimpin federasi ini," katanya.

Baca Juga: Praktik Judi Online Di Cengkareng Dapat Diungkap Jajaran Kepolisian Atas Laporan Masyarakat

Ia mengungkap bahwa kepercayaan masyarakat untuknya menjadi Ketua Umum PSSI selama ini merupakan sebuah tugas yang berat.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x