Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards 2022

7 Mei 2022, 20:34 WIB
pemenang Baeksang Arts Awards 2022 /koreaboo/

PRIANGANTIMURNEWS- Daftar pemenang Baeksang Arts Awards 2022 telah dirilis. Kim Tae Ri berhasil membawa pulang trofi Best Actress (aktris terbaik), disusul dengan drama Squid Game meraih Daesang atau penghargaan tertinggi, sekagulis D.P. dinobatkan sebagai drama terbaik.

Ajang penghargaan Baeksang Arts Awards 2022 resmi digelar secara live dari KINTEX, Ilsan, Korea Selatan pada Jumat, 6 Mei 2022.

Setiap tahunnya, Baeksang Arts Awards rutin digelar untuk memberikan apresiasi kepada insan pertelevisian serta perfilman Korea Selatan yang telah bekerja keras selama satu tahun terakhir.

Baca Juga: Cara Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel, Simpel dan Mudah

Dalam Baeksang Arts Awards 2022, deretan pemenang sangat beragam. Drama-drama populer seperti Squid Game dan D.P. memenangkan nominasi untuk kategori masing-masing. Penghargaan tertinggi Daesang kategori film jatuh kepada Escape From Mogadishu. Dan Daesang versi drama televisi dimenangkan oleh Squid Game.

Kim Tae Ri dan Lee Jun Ho 2PM kompak memenangkan nominasi yang sama yakni TikTok Popularity Award sekaligus Aktor/Aktris Terbaik. Penampilan Kim Tae Ri sebagai Na Hee Do di drama Twenty Five Twenty One meninggalkan kesan mendalam. Begitu juga dengan Yi San, karakter yang dimainkan Lee Jun Ho dalam drama The Red Sleeve.

Berikut adalah daftar lengkap pemenang Baeksang Arts Awards 2022 yang terbagi menjadi kategori drama televisi, teater, variety show, serta film.

Baca Juga: SIMAK, Inilah Jadwal Pertandingan Bola Voli Timnas Indonesia di SEA Games 2021, Putri dan Putra

Kategori Televisi:
* Best New Actor (TV): Koo Kyo Hwan (D.P.)
* Best New Actress (TV): Kim Hye Jun (Inspector Koo)
* Best Supporting Actor (TV): Cho Hyun Chul (D.P.)
* Best Supporting Actress (TV): Kim Shin Rok (Hellbound)
* Best Director: Hwang Dong Hyuk (Squid Game)
* Best Screenplay (TV): Kim Min Seok (Juvenile Justice)
* Best Actor (TV): Lee Jun Ho 2PM (The Red Sleeve)
* Best Actress (TV): Kim Tae Ri (Twenty Five Twenty One)
* Best Drama: D.P. (Netflix)
* Daesang: Squid Game

Kategori Film:
* Best New Actor (Film): Lee Hong Nae (Hot Blooded)
* Best New Actress (Film): Lee Yoo Mi (Young Adult Matters)
* Best New Director: Jo Eun Ji (Perhaps Love)
* Best Supporting Actor (Film): Jo Woo Jin (Kingmaker)
* Best Supporting Actress (Film): Lee Soo Kyung (The Miracle)
* Best Director: Byun Sung Hyun (Kingmaker)
* Best Screenplay (Film): Romance Without Love
* Best Actor (Film): Sol Kyung Gu (Kingmaker)
* Best Actress (Film): Lee Hye Young (In Front of Your Face)
* Best Film: Escape from Mogadishu
* Daesang: Ryoo Seung Wan

Kategori Lainnya:
* TikTok Popularity Award (Actor): Lee Jun Ho 2PM
* TikTok Popularity Award (Actress): Kim Tae Ri
* Best Entertainment Program: Mnet Street Woman Fighter
* Entertainment Award (Pria): Lee Yong Jin
* Entertainment Award (Wanita): Joo Hyun Young
* Male Acting Award: Park Wan Gyu
* Female Acting Award: Hwang Soon Mi
* Technical Award: Jung Jae Il (musical director di drama Squid Game) dan Choi Young Hwan (cinematographer di film Escape From Mogadishu). ***

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler