Korban TPPO Asal Cikatomas Berhasil Dipulangkan ke Indonesia, Sempat Disekap di Malaysia

- 23 Agustus 2023, 06:47 WIB
 Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Heri Haryanto saat bercengkrama dengan keluarga korban TPPO asal Cikatomas yang disekap di Malaysia.
Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Heri Haryanto saat bercengkrama dengan keluarga korban TPPO asal Cikatomas yang disekap di Malaysia. /Edi Mulyana/PRIANGANTIMUR NEWS

Lusi dijanjikan akan menjadi petugas kebersihan dengan honor 1300 ringgit atau 3,9 Juta pupiah perbulan. 

Namun, bukanya uang justru korban disekap tanpa mendapat upah sedikitpun.

Untuk mengembalikan traumatik korban TPPO Lusi sudah dilakukan trauma hiling dan di cek kesehatannya, setelah lima hari langsung kita undang keluarganya dan korban kita serahkan ke keluarganya. 

"Selama di Malaysia korban mendapatkan perlakuan yang kurang baik. Kini pelaku sedang kita usahakan untuk dilakukan penangkapan mudah mudahan secepatnya kita tangkap,"ujarnya.

"Saya asalnya dijanjikan upah 1300 ringgit jadi petugas kebersihan. Tahunya saya ditipu malah disekap gak dibayar,"kata Lusi.

"Saya kabur dari penampungan, saya kaya orang gila aja cuma bawa baju satu yang dipake. Untung ada yang baik saya dikasih makan dikerjakan dua mingguanlah. Sampai saya kerja pindah pindah," kata Lusi di Polres Tasikmalaya.

Lusi mengaku senang bisa kembali ke tanah air kumpul dengan keluarga. Saya kapok tidak akan kembali jadi TKW ilegal.

"Saya mengucapkan terimakasih pada Polres Tasikmalaya Kapolresnya dan Pak kasat saya bisa selamat dan lolos bisa balik lagi ke Tasik. Nuhun pisan,"ujarnya.***

.

 

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah