Kapal Induk Queen Elizabeth Siaga Tempur

- 31 Juli 2021, 20:49 WIB
4 Kapal induk sedang  siaga.
4 Kapal induk sedang siaga. /Instagram @infokomando/

PRIANGANTIMURNEWS- Tergambarkan di sebuah foto empat Kapal Induk Inggris masuk laut Cina Selatan (LCS), China siaga tempur tingkat tinggi.

China mengirim peringatan kepada carrier strike group Inggris, yang dipimpin kapal induk Queen Elizabeth, saat memasuki Laut China Selatan yang disengketakan.

"China memperingatkan agar carrier strike group Angkatan Laut Inggris itu tidak melakukan tindakan yang tidak semestinya," dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @infokomando Sabtu 31 Juli 2021.

Angkatan laut tentara pembebasan rakyat (PLA) berada pada tingkat kesiapan tempur yang tinggi.

Baca Juga: Real Madrid Butuh Bek Baru, dan Tertarik pada Pemain Bertahan Napoli

China telah memantau dengan cermat carrier strike group Inggris, yang saat ini berlayar melalui Laut China Selatan dalam perjalanan ke Jepang, sembari menuduh Inggris masih hidup di masa kolonial.

China telah mengadakan latihan militer ekstensif di kawasan itu minggu ini, mempraktikkan serangan pantai.

Sebuah langkah yang membuat beberapa analis khawatir bahwa negara itu pada akhirnya sedang bersiap untuk menyerang Taiwan.

"Angkatan Laut PLA akan menggunakan kehadiran carrier strike group Inggris di Laut China Selatan sebagai kesempatan untuk berlatih dan untuk mempelajari kapal perang terbaru Inggris dari dekat," kata Global Times media China.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @infokomando


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah