Ngeri! Fenomena Kematian Karena Godoksa Meningkat di Korea Selatan, Ini Pengertiannya

- 1 Januari 2023, 20:58 WIB
Ilustrasi depresi hingga menyebabkan godoksa, ini pengertiannya./Pixabay/
Ilustrasi depresi hingga menyebabkan godoksa, ini pengertiannya./Pixabay/ /

Psikolog klinis & Co-Founder Ohana Space, Veronica Adesla, MPsi mengatakan kesepian dalam konteks yang berlangsung secara panjang dan berat, bisa mengarah pada depresi.

Berdasarkan penelitian, depresi pada umumnya terjadi karena penurunan interaksi atau kontak sosial dengan orang terdekat malah terputus, atau melemah.

Lebih lanjut Veronica menjelaskan, perasaan kesepian ini bersifat subjektif. Artinya, apa yang dirasakan belum tentu terjadi pada realita.

Meskipun demikian, ia menegaskan kesepian yang berujung pada depresi menyebabkan kematian. Namun kondisi tersebut, bisa saja didukung faktor kondisi kesehatan lainnya.

Berdasarkan hasil penelitian American Heart Association menjelaskan, kesepian meningkatkan kemungkinan kematian dini sekitar 30 persen.

Baca Juga: Mixue yang Viral Ternyata Berawal dari Es Serut, Ini Kisah Perjalanannya

Merasa kesepian dapat meningkatkan risiko sekarat akibat serangan jantung atau stroke.

Jadi, gimana? Apakah kamu diantara orang yang merasa kesepian? Sebaiknya jangan biarkan diri kamu berlarut-larut dalam kesedihan yang membuatmu merasa kesepian. Sibukkan diri dengan hal yang lebih bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Instagram @buddykuofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah