Wanita 21 Tahun Terserang Stroke hingga Koma, Akibat Sering Begadang

- 11 Juni 2022, 16:41 WIB
Wanita 21 tahun terkena strok sampai koma akibat sering begadang
Wanita 21 tahun terkena strok sampai koma akibat sering begadang /tangkapan layar tiktok/

PRIANGANTIMURNEWS- Beberapa hari lalu viral di TikTok seorang wanita yang mengaku terkena stroke di usia muda karena sering begadang. Pemilik akun tiktok menceritakan awal mula bagaimana dirinya terserang stroke hingga koma.

"Guys ini foto aku pas lagi ulang tahun dan di RS, posisinya abis koma, kenapa koma? Karena di pembuluh darah otakku itu ada perdarahan, jadi ada stroke,"ujarnya.

Pemilik mengungkapkan, pemicu utamanya merupakan gaya hidup yang tidak sehat. Ia terbiasa begadang hingga baru tidur selesai salat subuh. Tetapi, wanita asal Pemalang ini tidak menyangka efeknya akan begitu parah.

Baca Juga: Inilah Alasan Skuad Timnas Belanda Menggunakan Jersey Klub Amatir Saat Latihan Kemarin

Kebiasaan begadang yang dilalui selama lebih dari satu tahun, tepatnya sejak pendemi COVID-19 di Indonesia. Setahun berselang, kondisinya mendadak menurun drastis hingga harus dirawat secara intensif. Kebiasaan begadang nya diketahui sebenarnya ia merasa lebih produktif jika melakukan aktivitas atau pekerjaan di malam hari.

"Cuma karena merasa kalau malam tuh aku lebih produktif, aku gitu terus semenjak mulai pandemi sampai 2021 kemarin, dan akhirnya aku drop masuk ICU, koma," lanjutnya.

"Jadi buat kalian yang suka begadang, stop begadang sekarang juga jangan sampai ngalamin kejadian kaya aku," pesan pemilik akun.

Baca Juga: Viral Nasi Padang Babi, Pemilik Restoran Dipanggil Polisi

Wanita kelahiran 2001 ini mengaku butuh waktu kurang lebih dua bulan pemulihan saat dirinya terserang stroke hingga koma. Ia juga harus menjalani sejumlah terapi sebelum akhirnya bisa kembali berkegiatan atau aktivitas seperti semula.***

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x