PHRI Kecewa Soal Adanya Larangan Mudik Lebaran Oleh Pemerintah

- 28 Maret 2021, 10:25 WIB
Ketua BPC PHRI Kab Pangandaran Agus Mulyana.
Ketua BPC PHRI Kab Pangandaran Agus Mulyana. /PRIATIM PRMN AGUS/

Baca Juga: Saksikan Terus ZALIM, Padi Rebon: Sang Penghibur di NET TV Pukul 18.00 WIB, Berikut Jadwal Acaranya

Sedangkan, lanjut Agus, momen liburan lebaran sangat ditunggu-tunggu untuk menambah okupansi hotel dan restoran yang selama ini sudah terimbas oleh pandemi Covid-19 sekitar 1 tahun lebih.

"Kami yang sudah dalam keadaan kritis akan sulit bangkit untuk menambah okupansi atau bertahan di masa pandemi ini," kata Agus.

Agus juga mengatakan, dengan adanya larangan mudik dari pemerintah jelas sangat berpengaruh sekali bagi hotel dan restoran dengan adanya pembatalan-pembatalan booking hotel itu sudah menandakan bahwa kunjungan wisata saat lebaran akan sangat terdampak sekali.

"Pembatalan itu akan menjadi sebuah media, bahwa untuk pergi berwisata ke Pangandaran akan sulit, karena untuk mudiknya aja udah dilarang," ujarnya.

Baca Juga: 6 Pemain Ini Akan Dijual Real Madrid Demi Mendapatkan Erling Haaland dan Kylian Mbappe

Agus berharap dengan vaksinasi yang sudah berjalan, pemerintah tidak melarang mudik. Dengan telah mengetatkan protokol kesehatan di Pangandaran memberikan sedikit ruang untuk berkumpul dan berlibur seperti biasa tanpa mengabaikan protokol kesehatan.

"Meskipun protokol kesehatan nya harus diperketat, kami siap," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah