Emil Mengenang Jasa dan Usia Guru Allan Jacobs Yang Kini Usianya 92 Tahun

- 28 Agustus 2021, 17:05 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil  saat vc dengan gurunya Allan Allan Jacobs.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat vc dengan gurunya Allan Allan Jacobs. /Instagram @ridwankamil/

PRIANGANTIMURNEWS- Jasa guru memang tidak bisa dilupakan dan tidak boleh dilupakan, apalagi sudah mendidik kita menjadi manusia yang berhasil dan berguna bagi keluarga, nusa dan bangsa.

Guru adalah kunci keberhasilan kita dalam menentukan nasib, jati diri dalam mengukir masa depan kita dalam memperoleh sebuah keberhasilan.

Jasa guru memang begitu besar, mndidik kita sejak dari pendidikan tingkat palin dasar hingga lulus perguruan tinggi, hal tersebut di ungkapkan Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil.

"Namanya Prof. Allan B. Jacobs, usianya hari ini sekitar 92 tahun. Tinggal di San Francisco, California," kata, Emil dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram Sabtu 28 Agustus 2021.

Baca Juga: Progres Proyek MRT Jakarta Mencapai 20,459 Persen

Kata, Emil, beliau adalah pembimbing saat saya sekolah magister Urban Design di UC Berkeley California, 22 tahun silam. Tesis saya dicurat-coret berjilid-jilid. Alhamdulilah lulus dengan sangat baik.

Hari ini saya video call untuk menyapa dosen pembimbing yang paling besar mengubah cara pandang saya terhadap peradaban dan desain kota.

"Beliau saya kirimi batik dan foto saya, semoga selalu ingat kepada muridnya ini," kata, Emil.

“Ridwan, jangan pernah lupa, kota itu sejatinya untuk manusia, bukan untuk bermobil!," Ujar Ridwan Kamil menyampaikan salah satu pesan Allan Jacobs.

Harus humanis, harus banyak pejalan kaki, harus livable, perbanyak ruang publik, berikan perasaan aman dan nyaman, khususnya untuk anak dan lansia.

Baca Juga: Penyaluran BST Banyak yang Belum Sampai ke Penerima

"Desain Kota yang buruk akan melahirkan mentalitas warga kota buruk pula. Begitu pun sebaliknya," kata, Emil nama akrab.

We design our city, thereafter our city will design us.

"Jika banyak taman, trotoar nyaman, ruang publik/alun-alun di perkotaan Jawa Barat banyak disukai, mari berterima kasih ke Prof Allan Jacobs," ujarnnya.

Siapa memuliakan guru kita, maka niscaya Allah akan juga memuliakan hidup kita.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah