Turunkan Angka Kasus Stunting, Bupati Pangandaran Kukuhkan Tim Audit

- 25 Agustus 2022, 21:44 WIB
Bupati Jeje Wiradinata sedang mengukuhkan Tim Audit Kasus Stunting Kabupaten Pangandaran di aula RSUD Pandega, Kamis, 25 Agustus 2022.
Bupati Jeje Wiradinata sedang mengukuhkan Tim Audit Kasus Stunting Kabupaten Pangandaran di aula RSUD Pandega, Kamis, 25 Agustus 2022. /PRMN/AGUS KUSNADI/

PRIANGANTIMURNEWS- Bupati Jeje Wiradinata mengukuhkan Tim Audit Kasus Stunting Kabupaten Pangandaran.

Pengukuhan dilaksanakan di aula RSUD Pandega, Kamis, 25 Agustus 2022. Tampak hadir Agus Satriadi Kepala Bappeda Kabupaten Pangandaran.

Sebelumnya dilaporkan ada 755 balita yang dilaporkan mengalami stunting, atau 3,1 persen dari 24.326 jumlah balita yang ditimbang.

Bupati Jeje mengatakan, jumlah kasus stunting di Kabupaten Pangandaran sudah menurun, yang awalnya mencapai 3,1 persen sekarang menjadi 2,7 persen.

Baca Juga: Kasus HIV/AIDS di Kota Bandung Ibarat Fenomena Gunung Es, Terbukti Ratusan Mahasiswa Terjangkit

"Selama 5 bulan kita evaluasi, karena kita ingin percepatan penurunan kasus stunting di Kabupaten Pangandaran," kata Jeje.

Maka sebelum masa jabatannya habis, dirinya berkeinginan untuk menghilangkan angka kasus stunting dengan membentuk Tim Audit Stunting Kabupaten Pangandaran.

"Sehingga angka bisa spesifik, apakah balita ini stunting atau tidak. Ada laporan kasus stunting tapi kita tidak tahu dimana orangnya, nah dengan Tim Audit bisa lebih teknis dan lebih tajam lagi terhadap persoalan stunting," ujarnya.

Penendatangan komitmen bersama.
Penendatangan komitmen bersama.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x