Long March Banjar-Pangandaran, Ratusan Catar AKMI Cirebon Mandi Laut di Pantai

- 22 Oktober 2022, 18:53 WIB
Pasukan marching band menyambut 184 catar AKMI Suaka Bahari Cirebon di kawasan pantai Pangandaran, Sabtu 22 Oktober 2022.
Pasukan marching band menyambut 184 catar AKMI Suaka Bahari Cirebon di kawasan pantai Pangandaran, Sabtu 22 Oktober 2022. /PRMN/AGUS KUSNADI/



PRIANGANTIMURNEWS- Ratusan Calon Taruna (Catar) Akademi Maritim (AKMI) Suaka Bahari Cirebon long march (perjalanan panjang) dari Kota Banjar menuju pantai Pangandaran, Sabtu 22 Oktober 2022.

Ada sekitar 180 an catar AKMI Cirebon yang melakukan Masa Dasar Bimbingan Mental dan Fisik (Madabintal) di Yonif Raider 323/Buaya Putih Kota Banjar.

Catar disambut oleh barisan Marching Band di pintu masuk objek wisata pantai Pangandaran yang sebelumnya disemprot air dari mobil tangki Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kab Pangandaran.

Baca Juga: Pasangan Belum Menikah Check In di Hotel Akan Dipenjara Paling Lama 1 Tahun! Benarkah? Cek Faktanya

Saat diwawancarai Direktur AKMI Suaka Bahari Cirebon Asep Rahmat mengatakan, kegiatan ini adalah dasar pendidikan untuk pembentukan karakter dan mental yang biasa dilakukan oleh lembaga pendidikan vokasi atau pendidikan terapan yang mana merupakan pendidikan keahlian.

"Kebetulan kami merupakan angkatan ke empat bekerjasama dengan Batalyon Raider 323 Buaya Putih Banjar," kata Asep.

Kata Asep, sudah dua tahun ini AKMI Cirebon tidak melaksanakan kegiatan ini dikarenakan masalah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Kevin Ardilova, Pemeran Madrim di Series Doa Mengancam, Umur hingga Instagram

"Dan tahun ini bisa melanjutkan kerjasama kembali dengan Raider 323 banjar yang diikuti sebanyak 184 catar dalam kondisi yang sehat," ujarnya.

Adapun tujuan dari kegiatan Diksarmil ini kata Asep yaitu, bagi para lulusan AKMI untuk dua jurusan yang akan berlayar dan satu jurusan di Kepelabuhanan harus memiliki karakter dan mental yang baik.

Alasan kegiatan dilaksanakan di pantai Pangandaran menurut Asep adalah karena AKMI didasari oleh bidang Kemaritiman yang tentu memilih tempat yang sesuai yaitu pantai Pangandaran untuk pengenalan terhadap dunia kelautan.

"Sekaligus ikut membantu memperkenalkan atau mempromosikan pariwisata Pangandaran ke masyarakat luas," kata Asep.

Catar AKMI Suaka Bahari Cirebon saat tiba di Pangandaran, Sabtu 22 Oktober 2022.
Catar AKMI Suaka Bahari Cirebon saat tiba di Pangandaran, Sabtu 22 Oktober 2022.

Baca Juga: 25 Nama Asli Pemain Series Doa Mengancam, Tayang di Vidio Original, Ada Kevin Ardilova

Seraya dirinya berharap, bahwa negara Indonesia adalah negara maritim yang berkenaan dengan program Presiden bagaimana mendorong sektor maritim dengan adanya tol laut, pelayaran perintis yang memerlukan SDM handal, kompeten dan berkualitas.

"mari kita menatap laut adalah sahabat dan laut adalah masa depan," pungkasnya.

Tampak hadir di lokasi kegiatan, Karno petugas Syahbandar dan Ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Pangandaran Eko Suwarsono yang juga merupakan alumni dari AKMI Suaka Bahari Cirebon.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x